3 Cara Sederhana Menurunkan Berat Badan dan Tekanan Darah Tinggi Saat Berpuasa

- 12 April 2021, 06:25 WIB
Simak 3 cara sederhana menurunkan berat badan dan tekanan darah tinggi selama bulan Ramadhan.*
Simak 3 cara sederhana menurunkan berat badan dan tekanan darah tinggi selama bulan Ramadhan.* /pexels.com/@pavel-danilyuk

PR MAJALENGKA - Umat Muslim di seluruh dunia sebentar lagi akan memasuki bulan Ramadhan.

Ramadan merupakan bulan suci untuk merefleksikan diri dan pemurnian diri, baik lahir maupun batin.

Oleh sebab itu diperlukan upaya untuk bagaimanan menjaga pola makan yang seimbang dan sehat selama bulan Ramadhan.

Baca Juga: Riza Patria Imbau ASN Tak Mudik Idul Fitri 2021: Bisa Melalui Video Call

Supaya dapat meningkatkan daya tahan tubuh dan memberikan asupan vitamin dan mineral yang cukup, sebaiknya rutin mengonsumsi sayur dan buah.

Dengan mengikuti pedoman sederhana ini, dapat membantu menurunkan berat badan dan tekanan darah tinggi saat bulan Ramadhan.

Berikut tiga cara sederhana menurunkan berat badan dan tekanan darah tinggi saat berpuasa, dikutip PikiranRakyat-Majalengka.com dari Cleveland Clinic Abu Dhabi.

Baca Juga: Daftar 10 Kecamatan dengan Kasus Aktif Covid-19 Tertinggi di Majalengka

1. Minum Banyak Air dan Makan Makanan yang Menghidrasi Selama Ramadan

Minum banyak air antara buka puasa dan sahur. Suhu yang tinggi menyebabkan lebih banyak berkeringat.

Oleh sebab itu, penting untuk minum cairan untuk menggantikan apa yang hilang di siang hari (setidaknya sepuluh gelas).

Baca Juga: Bungkam Persebaya Surabaya, Persib Bandung Melaju ke Babak Semi Final Piala Menpora 2021

Dapat pula meningkatkan asupan air dengan mengonsusmsi makanan yang menghidrasi.

Tambahkan semangka ke makanan saat sahur atau makanlah sebagai camilan manis setelah berbuka puasa.

Hindari minuman berkafein seperti kopi, teh, dan cola, karena kafein membuat beberapa orang lebih sering buang air kecil, yang menyebabkan dehidrasi.

Baca Juga: Berikut 6 Fakta Gempa Bumi di Malang Jawa Timur, Salah Satunya Sumber Gempa Berupa Pergerakan Sesar Naik

Minuman bersoda mengandung gula, sehingga akan menambah kalori pada makanan.

2. Konsumsi Makanan yang Tepat Saat Sahur untuk Bertahan Selama Jam Puasa

Ketika sahur pilihlah makanan yang tepat untuk memberikan energi agar mampu bertahan hingga waktunya berbuka puasa.

Baca Juga: Dukung Pemerintah, IBI Majalengka Bahas Pencegahan dan Penanggulangan Stunting

Pilihlah makanan berkarbohidrat kompleks, seperti buah dan sayur, kacang-kacangan, buncis dan lentil, akan memberikan sumber energi yang tahan lama sepanjang hari.

Minumlah susu rendah lemak, makan makanan lemak tak jenuh yang sehar seperti alpukat, kacang tanpa garam, salmon, dan minyak zaitun.

3. Mengisi Kembali Tingkat Energi dengan Makan Sehat dan Seimbang

Baca Juga: Buah Pisang Ternyata Bisa Membantu Menurunkan Berat Badan dan Lemak di Perut, Berikut Penjelasannuya

Makan tiga buah kurma ketika berbuka puasa adalah cara tradisional dan sehat untuk memulai buka puasa.

Kurma merupakan sumber serat yang sangat baik, konsumsi banyak sayuran untuk memberikan vitamin dan nutrisi penting.

Pilih biji-bijian, yang memberi tubuh energi dan serat, nikmati daging tanpa lemak panggang, panggang ayam dan ikan tanpa kulit.

Baca Juga: Jadwal SIM Keliling di Kabupaten Majalengka Periode 12-15 April 2021, Besok di Weragati Palasah

Hindari mengonsumsi gorengan dan makanan olahan yang tinggi lemak atau gula. Nikmati makanan dan hindari makan berlebihan dengan makan secara perlahan.***

Editor: Thytha Surya Swastika

Sumber: Cleveland Clinic


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x