Tiongkok Beri Lampu Hijau untuk Tesla Mulai Jual SUV Model Y Buatan Shanghai

- 1 Desember 2020, 20:02 WIB
Ilustrasi kendaraan listrik.*
Ilustrasi kendaraan listrik.* /pexels/Rathapon Nanthapreecha

Perusahaan telah mulai mengekspor mobil Model 3 buatan Tiongkok ke Eropa.

Bahkan pekan lalu, Tesla mengatakan akan berencana untuk mulai membuat pengisi daya mobil listrik di Tiongkok pada tahun 2021.

Baca Juga: Mobil Plug-in Hybrid Disebut Hasilkan Karbon Dioksida Lebih Banyak Daripada di Iklannya

Adanya persetujuan ini bisa membuat Model Y masuk dalam daftar kendaraan energi baru.

Artinya, pemilik Model Y akan dibebaskan dari pajak pembelian kendaraan.

Selain itu, pihak berwenang merekomendasi kendaraan itu untuk promosi dan penerapan kendaraan energi baru tahun ini.

Baca Juga: Toyota Mulai Jual Mobil Listrik Baterai di Indonesia, Kamu Berminat Beli?

SUV Model Y akan menjadi produk kedua pabrikan Tesla yang keluar dari pabrik Shanghai.

Pabrik Shanghai ini diharapkan untuk meluncurkan mobil Model Y pertamanya pada awal tahun 2021.

Sementara itu Crossover Volkswagen ID.4 akan mulai dikirim ke Tiongkok awal tahun depan.

Halaman:

Editor: Asri Sulistyowati

Sumber: Reuters


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x