Prediksi Liga Spanyol: Atletico Madrid vs Real Madrid, Duel antara Luis Suarez dan Benzema

- 6 Maret 2021, 14:45 WIB
Atletico Madrid vs Real Madrid
Atletico Madrid vs Real Madrid /twitter.com/@Atleti

PR MAJALENGKA – Derbi Madrid akan tersaji pada Minggu, 7 Maret 2021 saat tuan rumah Atletico Madrid menjamu rivalnya Real Madrid di Stadion Wanda Metropolitano.

Dikutip PikiranRakyat-Majalengka.com dari sportsmole.co.uk, saat ini Los Rojiblancos berada di puncak klasemen unggul lima angka dari Real Madrid yang menempati urutan ketiga. Atletico juga masih memiliki satu tabungan laga sisa di musim ini.

Atletico tampil gemilang di musim ini dengan meraih delapan belas kemenangan, empat hasil seri, dan hanya menelan dua kekalahan dari 24 laga dengan mengumpulkan 58 poin.

Baca Juga: Demi Melindungi Warga Sipil di Myanmar, Seorang Biarawati Rela Berlutut di Depan Aparat

Namun kegemilangan mereka sempat goyah di bulan Februari setelah hanya meraup satu kemenangan dari empat laga.

Bahkan Los Colchoneros sempat  kalah di kandang saat menjamu Levante. Beruntung mereka langsung kembali ke jalur kemenangan setelah mengalahkan tuan rumah Villareal berkat gol bunuh diri Alfonso Pedraza dan winger Portugal, Joao Felix.

Atletico tentu ingin meraih gelar La Liga kesebelas mereka setelah terakhir kali menjuarainya di musim 2013-14. Pasukan Diego Simeone juga jadi tim tersubur kedua dengan total 47 gol yang enam belas di antaranya dicetak oleh Luis Suarez.

Baca Juga: Ternyata Foto KTP Bisa Diganti Gratis, Berikut Syaratnya

Di lini belakang, mereka juga cukup solid dengan hanya kebobolan enam belas kali dan menjadi tim yang paling sedikit kebobolan hingga pekan ini.

Atletico juga masih mengikuti kompetisi lain yaitu babak 16 besar Liga Champions melawan Chelsea. Saat ini mereka tertinggal agregat 1-0 setelah tumbang di kandang sendiri pada leg pertama.

Kemenangan atas Real bisa jadi memupus harapan Los Blancos untuk mempertahankan gelar, sementara jika mereka tumbang, maka akan membuka peluang lain bagi Barcelona untuk menganggu posisi mereka.

Baca Juga: Dikabarkan akan Pindah, Calon Presiden Barcelona Berharap Dapat Pertahankan Lionel Messi

Sementara itu, tim tamu berada di urutan ketiga klasemen dengan raihan 53 poin dengan rincian enam belas kemenangan, lima hasil seri, dan empat kali menderita kekalahan.

Di pertandingan sebelumnya, Real hanya mampu bermain imbang melawan Sociedad. Bahkan Real hampir mengalami kekalahan jika saja gol Portu tidak disamakan oleh Vinicius Junior.

Los Galacticos berada dalam performa terbaiknya setelah meraih lima kemenangan dari enam pertandingan terakhir di seluruh kompetisi.

Baca Juga: 6 Polwan Terbaik Brimob Polri Dikirim ke Papua untuk Buru KKB, Polri: Polwan Kita Tangguh

Di Liga Champions, mereka juga meraih hasil positif, setelah mampu menumbangkan tuan rumah Atalanta pada leg pertama babak 16 besar Liga Champions.

Badai cedera memang menghantui skuad Real Madrid, tetapi mereka mampu melewatinya. Apalagi jika melihat lawan mereka selanjutnya seperti Elche, Celta Vigo, dan Eibar, El Real diyakini mampu menyapu bersih laga dengan poin penuh.

Jika Atletico punya Luis Suarez, maka Real punya Karim Benzema. Striker Prancis telah menyumbangkan dua belas gol di liga musim ini dan berusaha agar dapat tampil di pertandingan nanti.

Baca Juga: Pemerintah Beri Kredit Usaha Rakyat Bagi Alumni Kartu Prakerja yang Terkena PHK

Menarik di nanti pertarungan antara Suarez melawan Benzema dalam hal mencetak gol. Penampilan tandang Real juga cukup baik dengan raihan 28 poin dari tiga belas pertandingan, namun Atletico punya rekor kandang terbaik dengan koleksi 29 poin dari dua belas laga.

Atletico sepertinya belum bisa memainkan bek Uruguay, Jose Gimenez karena cedera, namun kabar baiknya Yannick Carrasco sudah pulih dari masalah kaki.

Bek kanan, Kieran Trippier juga sudah tersedia setelah melewati masa hukuman selama sepuluh minggu.

Baca Juga: Ririe Fairus Akhirnya Angkat Bicara Terkait Sidang Gugatan Cerainya dengan Ayus Sabyan

Kemungkinan Felix akan diturunkan daripada Angel Correa, untuk menemani Suarez, sementara Saul Niguez mungkin akan tampil menggantikan Thomas Lemar.

Di sisi lain, Real Madrid belum bisa memainkan Eden Hazard, Mariano Diaz, Dani Carvajal, dan Sergio Ramos yang masih dibekap cedera.

Sementara itu, Federico Valverde, Marcelo, dan Rodrygo Goes sudah bisa kembali berlatih bersama skuad lainnya.

Baca Juga: Diego Simeone Disuruh Memilih antara Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi, Berikut Jawabannya

Opsi empat gelandang pun bisa dipakai Zidane dengan memasukkan Valverde bersama Toni Kroos, Casemiro dan Luka Modric.

Di lini serang, jika kembali ke pakem 4-4-2 maka Benzema akan ditemani Vinicius Junior dan akan membuat Marco Asensio kembali ke bangku cadangan.

Prakiraan pemain Atletico Madrid vs Real Madrid

Atletico Madrid : Jan Oblak; Stefan Savic, Felipe, Mario Hermoso, Kieran Trippier; Marcos Llorente, Koke, Saul Niguez, Yannick Carrasco; Joao Felix, Luis Suarez

Real Madrid : Thibaut Courtois; Lucas Vazquez, Nacho, Raphael Varane, Ferland Mendy; Luka Modric, Casemiro, Toni Kroos, Federico Valverde; Karim Benzema, Vinicius Junior.***

Editor: Ghassan Faikar Dedi

Sumber: Sportsmole


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah