Resmi! Mulai Besok Pagi 8 Februari 2021, Vaksinasi Covid-19 bagi Nakes Lansia Bakal Digelar

- 7 Februari 2021, 21:01 WIB
Menkes Budi Gunadi Sadikin saat menjalani vaksinasi Covid-19.
Menkes Budi Gunadi Sadikin saat menjalani vaksinasi Covid-19. /Setneg.go.id

PR MAJALENGKA – Pemerintah Republik Indonesia tengah menggelar vaksinasi Covid-19, yang secara resmi digelar pada 13 Januari 2021 lalu.

Adapun periode pertama penerima vaksinasi Covid-19 adalah tenaga kesehatan (Nakes).
Sementara itu, Menteri Kesehatan (Menkes) Budi Gunadi Sadikin menuturkan bahwa, vaksinasi Covid-19 untuk lanjut usia dengan prioritas Nakes bakal dimulai pada Senin, 8 Februari 2021 pukul 9.00 WIB.

Menkes menyebut bahwa, pelaksanaan vaksinasi Covid-19 itu menyusul persetujuan penggunaan darurat vaksin CoronaVac oleh Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM).

Baca Juga: Kembali Tersangkut Kasus Narkoba, Ridho Rhoma Diamankan Pihak Kepolisian

"Kami sudah memperbaiki petunjuk teknis, sudah mengomunikasikan dengan jajaran di lapangan agar besok jam 9.00 WIB vaksinasi untuk lanjut usia dengan prioritas tenaga kesehatan yang berusia di atas 60 tahun bisa dimulai," kata Budi dalam jumpa pers secara virtual, Minggu, 7 Februari 2021.

Lebih lanjut, Menkes mengatakan bahwa, negeri ini secara resmi memulai program vaksinasi pada 13 Januari 2021 lalu, dengan prioritas pada tenaga kesehatan, lantaran memiliki risiko lebih tinggi terpapar virus Corona.

Sementara lanjut usia menurutnya, merupakan kelompok yang juga rentan bila tertular virus Corona karena memiliki risiko lebih tinggi.

Baca Juga: Soal SKB 3 Menteri Terkait Seragam Sekolah, Wamenag: Tuduhan Sekulerisasi Kurang Tepat

Oleh sebab itu di beberapa negara, menurutnya vaksinasi Covid-19 diprioritaskan untuk tenaga kesehatan dan kelompok lanjut usia.

Halaman:

Editor: Irwan Suherman

Sumber: Antara


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x