5 Negara yang Kembali Menerapkan Lockdown Akibat Persebaran Covid-19, Prancis hingga Filipina

- 31 Maret 2021, 21:40 WIB
Ilustrasi lockdown. Terdapat beberapa negara yang kembali memberlakukan lockdown untuk mengendalikan penyebaran Covid-19.
Ilustrasi lockdown. Terdapat beberapa negara yang kembali memberlakukan lockdown untuk mengendalikan penyebaran Covid-19. /unsplash.com/Matt Seymour/

Kebijakan tersebut diberlakukan karena negara yang terkenal dengan landmark, menara Eiffel ini was-was akan hadirnya gelombang ketiga.

Perdana Menteri Prancis, Jean Castex mengungkapkan ini merupakan satu-satunya jalan yang memungkinkan untuk mengendalikan kasus yang meningkat.

Baca Juga: 5 Makanan dan Minuman yang Baik untuk Kesehatan Gigi, Susu Salah Satunya

  1. Polandia

Sejak November tahun lalu, Polandia memang mengalami peningkatan jumlah kasus harian.

Hal ini membuat pemerintah terpaksa harus menutup toko-toko yang tidak mendesak dan fasilitas lain selama 21 hari.

“Kami kehilangan kendali mengenai berkembangnya pandemi," ucap Presiden Polandia, Andrzej Duda di parlemen ketika mengumumkan penutupan.

Baca Juga: SIAP SBMPTN! Inilah 10 Jurusan Sepi Peminat yang Memiliki Peluang dan Prospek Kerja Tinggi

  1. Hungaria

Sejak tanggal 8 Maret 2021, Hungaria telah memberlakukan pembatasan Covid-19. Bahkan sekolah dasar pun akan tutup hingga 7 April 2021.

Begitu pun dengan toko yang tidak mendesak akan ditutup selama dua pekan termasuk pelayanan kesehatan swasta yang ditangguhkan sampai akhir bulan.

Sementara untuk area umum dan taman akan tetap dibuka, tetapi lain halnya dengan pusat kebugaran dan gym yang kembali ditutup.

Halaman:

Editor: Ghassan Faikar Dedi

Sumber: Express Indiana Express


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x