Total Kasus Covid-19 Majalengka per Hari Ini Capai 766, Simak Sebaran Pasien di Semua Kecamatan

6 Desember 2020, 15:38 WIB
Ilustrasi pandemi Covid-19. /Pixabay/PIRO4D./

PR MAJALENGKA – Kasus Covid 19 di Kabupaten Majalengka masih terus mengalami kenaikan.

Meskipun saat ini Majalengka memberlakukan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) secara mikro, namun kasus terkonfirmasi positif Covid-19 terus bertambah.

Berdasarkan pantauan Majalengka.Pikiran-rakyat.com dari covid19.majalengkakab.go.id per hari Minggu 6 Desember pukul 14.52 WIB, Kabupaten Majalengka saat ini memiliki 273 kasus aktif Covid-19.

Baca Juga: Warga Majalengka, Simak Lowongan Pekerjaan PT Kaldu Sari Nabati Indonesia untuk lulusan SMA/SMK

Sehingga secara keseluruhan, kasus Covid-19 di Kabupaten Majalengka mencapai 766 kasus.

Angka tersebut bisa saja terus mengalami kenaikan jika upaya penanganan dan pencegahan Covid-19 tidak diperketat.

Sementara itu, pasien sembuh per hari ini mencapai 436, dengan total kematian mencapai 62 orang.

Baca Juga: Usai Penyidikan dan Pendalaman Kasus, Akhirnya Polisi Ungkap Identitas Pelaku Seruan Adzan Jihad

Kasus suspek di Majalengka saat ini mencapai 898, dengan 77 menjalani isolasi, 821 selesai isolasi dan 5 meninggal.

Untuk pasien yang melakukan kontak erat dengan pasien positif Covid-19 mencapai 3.719 dengan 956 menjalani karantina dan 2.787 discarded.

Angka tertinggi penyumbang kasus Covid-19 tertinggi ditempati oleh Kecamatan Argapura dengan total kasus aktif mencapai 33.

Baca Juga: Polres Majalengka Rilis Jadwal Mobil SIM Keliling Minggu Kedua Desember 2020, Ayo Cek Segera

Disusul oleh Kecamatan Maja dengan 24 kasus aktif, Rajagaluh 22 kasus aktif, Majalengka 20 kasus aktif.

Kasus aktif Covid-19 di bawah angka 20 ditempati oleh Kecamatan Cigasong 14 kasus, Kadipaten 15 kasus, Jatiwangi 11 kasus, Lemahsugih dan Leuwimunding masing-masing 10 kasus, Ligung 16 kasus.

Sementara itu, Kecamatan Sindang masih memiliki 10 kasus aktif dan Sukahaji 14 kasus.

Baca Juga: Waspada Hujan Disertai Petir Siang Hari, Simak Prakiraan Cuaca Majalengka Hari Ini, 5 Desember 2020

Kasus aktif Covid-19 di bawah angka 10 ditempati oleh Kecamatan Sindang 10 kasus, Banjaran dengan 1 kasus, Bantarujeg dan dawuan masing-masing 4 kasus, Cikijing 6 kasus, Cingambul, Kasokandel, Panyingkiran, Sindangwangi dan Jatitujuh masing-masing 7 kasus.

Ketajati 2 kasus, Palasah dan Talaga masing-masing 6 kasus dan Sumberjaya 9 kasus.

Segala upaya telah dilakukan oleh Pemerintah Majalengka.

Pihak pemerintah pun tidak henti-hentinya menyerukan penerpan protokol kesehatan 3M.

Baca Juga: Usai 3 Jam Diguyur Hujan, Terjadi Tanah Longsor di Desa Wanahayu Majalengka dan Menimpa 1 Rumah

Namun, upaya tersebut tidak akan berhasil jika tidak dibarengi oleh kerja sama dari masyarakat.

Untuk itu mari terapkan 3M dan disiplin diri untuk menjaga orang-orang tersayang demi bisamemutus mata rantai Covid-19. ***

Editor: Asri Sulistyowati

Sumber: covid19.majalengkakab.go.id

Tags

Terkini

Terpopuler