Millen Cyrus Terjerat Kasus Penyalahgunaan Narkoba, Polisi Buru 2 Tersangka lainnya

- 24 November 2020, 18:25 WIB
Selebgram Millen Cyrus saat mengikuti jumpa pers terkait kasus dugaan penyalahgunaan narkoba yang menjeratnya di Polres Pelabuhan Tanjung Priok, Jakarta Utara, Senin 23 November 2020.
Selebgram Millen Cyrus saat mengikuti jumpa pers terkait kasus dugaan penyalahgunaan narkoba yang menjeratnya di Polres Pelabuhan Tanjung Priok, Jakarta Utara, Senin 23 November 2020. /ANTARA FOTO/Dhemas Reviyanto/

“Iya kita lakukan pengembangan. bersama keluarga MMP alias MC, dilaksanakan penyelidikan dan penggeledahan di dalam kamar dengan sasaran narkotika dan obat-obatan terlarang,” ujar AKBP Ahrie Sonta.

Penggeledahan disaksikan langsung oleh keluarga Millen Cyrus, hasilnya polisi tidak menemukan adanya narkotika ataupun obat-obatan terlarang.

Baca Juga: Selamat! Super Junior Tanda Tangani Kontrak dengan ICM Partners

Polisi telah melakukan tes urine terhadap Millen Cyrus bersama dengan pria berinisial JR, hasilnya Millen Cyrus dinyatakan positif, sementara rekannya JR dinyatakan negatif.

Pihak kepolisian saat ini masih memburu dua orang lainnya yang diduga sebagai pemasok narkotika jenis sabu-sabu.

Status Millen Cyrus saat ini sudah ditetapkan sebagai tersangka oleh Polres Pelabuhan Tanjung Priok.

Baca Juga: Selamat! Super Junior Tanda Tangani Kontrak dengan ICM Partners

“Kita masih melakukan penyelidikan dan mencari dua orang lagi sebagai pengantar sabu-sabu,” tegas AKBP Ahrie Sonta, dikutip Majalengka.Pikiran-Rakyat.com dari Antaranews.

Dalam pemeriksaannya Millen Cyrus mengaku dihubungi oleh OR dan seorang teman perempuannya.

Millen saat itu langsung menuju salah satu hotel di kawasan Jakarta Utara, selain sabu-sabu, polisi juga menemukan minuman keras di hotel tersebut.

Halaman:

Editor: Asytari Fauziah

Sumber: Pikiran Rakyat ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x