Datangi Kampus IPB, Ridwan Kamil Jadilah Bagian Succes Story Indonesia Emas 2045

- 14 Agustus 2023, 11:00 WIB
Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil saat jadi Pembicara di kampus IPB
Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil saat jadi Pembicara di kampus IPB /Rian S Putra/

Ridwan Kamil meminta mahasiswa IPB menjadi yang terdepan dalam mengampanyekan kebhinekaan di Indonesia.

"Di Bulan Kemerdekaan pesan Pak Ridwan jangan melihat perbedaan sebagai kebencian untuk menjadikan Indonesia negara rangking empat di dunia pada 2045," sebutnya.

"Mindset terbuka harus jadi pedoman Anda-Anda. Aplikasikan ilmu Anda dan sambil bersiap dengan tantangan masa depan. Tetap produktif, itulah yang harus dilakukan oleh generasi Z" pungkas Ridwan Kamil.

Dalam bidang pertanian, Pemdaprov Jabar sejak 2021 menggulirkan program Petani Milenial Juara. Dari jumlah pendaftar 8.996 peserta lolos 1.772 peserta, telah berhasil diinaugurasi sebanyak 1.249 peserta pada awal tahun 2022.

Di tahun kedua, dari jumlah pendaftar sebanyak 20.894 peserta, telah lolos seleksi sebanyak 5.658 peserta dengan target akhir inagurasi sebanyak
5.000 petani milenial di tahun 2023.

Selama kurun waktu 2021-2022, petani milenial yang sudah memiliki usaha sebanyak 4.432 orang , dan yang merintis usaha 2.690 orang.

Dalam cetak biru, program Petani Milenial di Jabar 2021-2024 bersifat
komprehensif dari hulu ke hilir. Mencakup pertanian, perikanan, dan kehutanan demgan tujuan meningkatkan ketersediaan pangan, mengurangi pengangguran, serta regenerasi dan meningkatan kesejahteraan petani.***

Baca Juga: 5 Tips Membangun Emotional Health dan Lihat Manfaatnya

Halaman:

Editor: Rian S. Putra


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah