Mengenal Sejarah Lahirnya Gerakan Pramuka di Indonesia

- 13 Agustus 2023, 18:10 WIB
Teks susunan acara upacara hari pramuka ke 62 tahun 2023 lengkap bacaan doa upacara peringatan hari pramuka.
Teks susunan acara upacara hari pramuka ke 62 tahun 2023 lengkap bacaan doa upacara peringatan hari pramuka. /pinterest

BERITA MAJALENGKA – Munculnya kepanduan berawal dari seorang tentara Kerajaan Inggris yang bernama Lord Robert Baden Powell yang membentuk sebuah perkumpulan yang ditujukan untuk mendidik para pemuda dan pemudi Inggris yang bernama Boy Scout dan Girls Scout.

Pada tahun 1908 Lord Baden Powell membuat sebuah buku Scouting for Boys yang terdiri dari 6 jilid. Pada tahun 1907, Lord Baden Powell mengadakan perjalanan berkemah yang kemudian menjadi cikal bakal berdirinya kepanduan.

Boy Scout dalam bahasa Belanda disebut dengan Padvinderij dan mulai berkembang di Indonesia pada tahun 1912 dengan nama NPO (Nationale Padvinders Organisatie) yang kemudian nama tersebut berubah menjadi NIPV (Nederlandsche Indishche Padvinders Vereniging) pada tahun 1914.

Pada mulanya, NIPV mencari anggota dari anak-anak keturunan Eropa, kemudian menjaring anggota dari golongan pribumi.

Baca Juga: Ini yang Ibu Butuhkan Saat Memberikan ASI untuk Sibuah Hati Selain Asupan yang Sehat

NIPV menetapkan syarat untuk anak-anak yang ingin menjadi anggota NIPV yaitu calon anggota NIPV harus memenuhi syarat etische Koers yang berlaku dalam sistem politik pemerintahan kolonial Belanda.

Mangkunegara VII memahami bahwa dengan direngkuhnya anak-anak pribumi khususnya yang berada di wilayah Mangkunegara akan mengakibatkan mereka lupa dengan kebudayaan lokal mereka karena harus dituntut loyal kepada Ratu Belanda.

Pemuda dan anak-anak kemudian diorganisir ke dalam sebuah organisasi bernama JPO (Javaansche Padvinders Organisatie) pada tahun 1916. Organisasi ini merupakan tempat latihan bagi calon pemimpin dan tempat pembinaan bagi pegawai dan tentara Mangkunegara.

JPO memiliki sumpah yaitu setia kepada Pangeran dan Cinta Tanah Air, berbeda dengan kepanduan Eropa yang mengajarkan anggotanya untuk menanamkan rasa luhur ke arah perdamaian dunia.

Halaman:

Editor: Rian S. Putra

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x