Pemadaman Listrik di Jakarta dan Bekasi, SRM General Affairs PLN UID: Gangguan Terjadi pada Sutet

- 2 November 2020, 14:10 WIB
Ilustrasi Foto
Ilustrasi Foto /www.unsplash.com/MatthewHenry

PR MAJALENGKA – Minggu siang terjadi pemadaman listrik di sebagian wilayah DKI Jakarta dan Bekasi.

Hal ini dipicu oleh beberapa gangguan saluran udara tegangan extra tinggi atau sutet saat terjadi hujan deras disertai petir.

Emir Muhaimin selaku SRM General Affairs PLN UID Jakarta Raya mengatakan bahwa hujan deras yang terjadi menyebabkan sejumlah Sutet bermasalah pada pukul 12.58 WIB.

Baca Juga: Anggota DPR RI Sarankan Pemerintah untuk Menarik Dubes RI di Prancis

“Ada beberapa yang terkena imbas yaitu di wilayah Kota Jakarta Timur, Jakarta Selatan seperti Tebet, Mampang dan Kebayoran Lama,” ujar Emir Muhaimin

“Pemadaman juga terjadi di Jakarta Utara, seperti Kemayoran, dan Angke. Untuk Jakarta Pusat terjadi pemadaman di Kemayoran,” sambung Emir.

Hal itu dipicu oleh kerusakan sutet yang terjaid di sambungan Depok-Cibinong, sutet Cibatu, sutet Cawang, sutet Tambun-Bekasi dan gardu induk tegangan ekstra tinggi atau gitet di Cibinong.

Baca Juga: Waspada! Enggan Pakai masker, Bisa Jadi Tanda Alami Gangguan Kepribadian Antisosial

“Estimasi beban padam mencapai 1.266 MW dengan frekuensi tertinggi 50.89 Hz,” kata Emir.

Halaman:

Editor: Asytari Fauziah

Sumber: AntaraNews Twitter @kemenBUMN


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah