Haji Lulung Meninggal Dunia, Sebelumnya Dirawat di RS Harapan Kita

- 14 Desember 2021, 12:41 WIB
Ketua DPW PPP DKI Jakarta, Haji Lulung meninggal dunia hari ini Selasa, 14 Desember 2021 di Rumah Sakit Harapan Kita, Jakarta
Ketua DPW PPP DKI Jakarta, Haji Lulung meninggal dunia hari ini Selasa, 14 Desember 2021 di Rumah Sakit Harapan Kita, Jakarta /Instagram/@hajilulung_24.

BERITA MAJALENGKA - Kabar duka menyelimuti dunia perpolitikan Indonesia lantaran Ketua DPW Partai Pesatuan Pembangunan (PPP) DKI Jakarta, Haji Lulung meninggal dunia.

Haji Lulung atau yang memiliki nama asli Abraham Lunggana meninggal dunia hari ini Selasa, 14 Desember 2021.

Kabar mengenai wafatnnya Haji Lulung dibenarkan oleh Wakil Ketua Umum Partai Persatuan Pembangunan (PPP), Arsul Sani.

"Benar (meninggal dunia)," ujar Arsul dikutip Berita Majalengka dari Pikiran-Rakyat.com, Selasa 14 Desember 2021.

Baca Juga: Neonomora Hadirkan Nuansa Berbeda di Album Ketiganya 'Inflammable'

Menurut Arsul, Haji Lulung meninggal dunia pada pukul 10.51 WIB di Rumah Sakit Harapan Kita, Jakarta.

Diketahui Haji Lulung meninggal dunia karena penyakit jantung yang dideritanya tak kunjung membaik.

Sebelum meninggal dunia Haji Lulung dirawat intensif di Rumah Sakit Harapan Kita, Jakarta hingga menghembuskan nafas terakhir.

Baca Juga: Tips Diet Sehat Ibu Menyusui, Tanpa Mengurangi Porsi Makan

Halaman:

Editor: Dadan Muhamad Ridwan


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x