Setelah Mengeluarkan BSU, Kemenag Menyalurkan Bantuan Kuota Internet untuk Mahasiswa PTKI

- 3 Desember 2020, 10:37 WIB
IIustrasi pembelajaran jarak jauh.
IIustrasi pembelajaran jarak jauh. /unsplash.com/cwmonty

PR MAJALENGKA – Mahasiswa Perguruan Tinggi Keagamaan Islam (PTKI) akan menerima bantuan paket data internet untuk pembelajaran jarak jauh dari Kementerian Agama (Kemenag) RI.

Dilansir Majalengka.pikiran-rakyat.com dari kemenag.go.id, bantuan tersebut akan berbentuk paket data internet sebesar 50 gb.

Pada tahap pertama akan disalurkan kepada 464.415 nomor ponsel mahasiswa PTKI yang sudah terverifikasi dan validasi.

Baca Juga: Pertama Kali Tampil di Acara Radio, Aespa Blak-blakan Soal Debut hingga Belajar Bahasa Korea

Suyitno selaku Direktur Pendidikan Tinggi Keagamaan Islam (Diktis) menuturkan bantuan tersebut akan dimulai pada Kamis, 3 Desember 2020.

“Insya Allah, mulai besok, 50 gb paket data sudah mulai disalurkan kepada 464.415 mahasiswa PTKI yang sudah terverifikasi dan validasi,” ucap Suyitno pada Rabu, 2 Desember 2020 dikutip Majalengka.pikiran-rakyat.com dari kemenag.go.id.

“Kuota ini terdiri atas 5 gb paket umum, dan 45 gb paket belajar,” sambungnya.

Baca Juga: Pengacara Pemerintah Paling Senior untuk Donald Trump, Akui Joe Biden Menang dengan Adil

Pemberian paket data ini menyasar kepada mahasiswa PTKI yang terdaftar pada aplikasi data Ditjen Pendidikan Islam.

Selain itu, mahasiswa masih berstatus aktif dan memiliki nomor ponsel yang aktif.

“Hari ini kami sedang melakukan proses verifikasi dan validasi tahap kedua. Target penyalurannya pada 11-12 Desember mendatang,” tutur Suyitno.

Baca Juga: UPDATE Kasus Covid-19 Per Kamis 3 Desember, Pasien yang Dinyatakan Sembuh Sebanyak 333 Orang

Jumlah mahasiswa PTKI yang terdaftar pada pangkalan data Diktis berjumlah 1.117.786.

Data tersebut diverifikasi agar tepat kepada sasaran yakni mahasiswa aktif serta memiliki nomor ponsel yang aktif.

“Untuk mereka yang belum memiliki nomor ponsel aktif, dapat mengajukan permohonan nomor perdana kepada pihak kampus,” tutur Suyitno.

Baca Juga: Laga Aston Villa vs Newcastle United Ditunda Setelah Beberapa Pemain The Magpies Terpapar Covid-19

Berikut Rekap Paket Kuota Internet bagi Mahasiswa PTKI:

1. Indosat: 79.176 paket kuota

2. Smartfren: 14.684 paket kuota

3. Telkomsel: 257.091 paket kuota

4. Tri: 49.004 paket kuota

5. XL Axiata: 64.460 paket kuota

Baca Juga: Vietnam Laporkan 192 Kematian dan Kerusakan Senilai 1,3 Dolar AS Akibat Bencana Topan

Dilansir Majalengka.pikiran-rakyat.com dari Bekasi.pikiran-rakyat.com, sebelumnya Kemenag juga mengeluarkan program bantuan internet gratis untuk pembelajaran jarak jauh bagi siswa Raudhatul Athfal (RA) dan madrasah.

Kemenag membagi dua program tersebut yakni bantuan paket kuota dan kartu perdana.

Paket kuota diberikan kepada siswa yang telah memiliki nomor ponsel yang aktif.

Selain itu, Kemenag juga mengeluarkan program Bantuan Subsidi Upah (BSU) untuk tenaga pengajar non-PNS dengan total 1,8 juta bertahap sejak Oktober hingga Desember 2020.***

Editor: Asytari Fauziah

Sumber: Kemenag PR BEKASI


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah