Penting, Berhak Dapat 9 Juta, Ini Kategori Bansos PKH 2022

8 Maret 2022, 11:41 WIB
Penting, berhak dapat 9 Juta, ini kategori Bansos PKH 2022. /Tangkapan layar video Instagram @kemensos_pkh

BERITA MAJALENGKA - Pemerintah lewat kementerian sosial (Kemensos) mengeluarkan program bantuan sosial (Bansos) untuk Program Keluarga Harapan (PKH) dalam beberapa kategori.

Kategori Bansos PKH 2022 terbagi kedalam empat tahap. Dimana dalam tahapan ini ada kategori yang perlu diperhatikan agar tidak terjadi perselisihan sesama penerima Bansos.

Penerima kategori Bansos PKH 2022 diantaranya kategori pendidikan, kesehatan, dan kategori komponen kesejahteraan sosial.

Lebih detailnya, berikut penjelasan kategori penerima Bansos PKH 2022 yang dirilis resmi Kemensos RI.

Baca Juga: Cara Cek Bansos PKH 2022 Tahap 1 hingga 4, Dapat 9 Juta untuk Kategori Ini

Kategori Bansos PKH 2022

Kategori Kesehatan:

- Kategori ibu hamil, maksimal 2 kali kehamilan.

- Kategori anak usia dini, usia 0 sampai 6 tahun, maksimal 2 anak.

Kategori Pendidikan:

- Kategori SD atau MI sederajat, anak usia 6 sampai 21 tahun yang belum menyelesaikan wajib belajar 12 tahun;

- Kategori SMP atau MTS sederajat, anak usia 6 sampai 21 tahun yang belum menyelesaikan wajib belajar 12 tahun;

- Kategori SMA atau MA sederajat, anak usia 6 sampai 21 tahun yang belum menyelesaikan wajib belajar 12 tahun.

Komponen Kesejahteraan Sosial:

- Kategori lanjut usia 70 tahun ke atas, maksimal 1 orang yang berada dalam keluarga;

Kategori penyandang disabilitas, maksimal 1 orang dan berada dalam keluarga penyandang disabilitas fisik dan penyandang disabilitas mental.

Sementara untuk nominal besarnya kategori Bansos PKH 2022, sebagai berikut.

Baca Juga: Peringati Hari Perempuan Internasional 2022, Puisi Peran Perempuan Ini Cocok untuk Media Sosial

Nominal menurut kategori Bansos PKH 2022

- Ibu Hamil/ Nifas menerima sebesar Rp 3.000.000 per tahun.

- Anak Usia Dini 0 sd 6 Tahun menerima sebesar Rp 3.000.000 per tahun;

- Pendidikan Anak SD/ Sederajat menerima sebesar Rp 9.00.000 per tahun;

- Pendidikan Anak SMP/Sederajat menerima sebesar Rp 1.500.000 per tahun;

- Pendidikan Anak SMA/Sederajat menerima sebesar Rp 2.000.000 per tahun;

- Penyandang Disabilitas berat menerima sebesar Rp 2.000.000 per tahun;

- Lanjut Usia menerima sebesar Rp 2.400.000 per tahun.

Sedangkan untuk tahapan pencairan kategori Bansos PKH 2022, dibawah ini.

Tahapan pencairan kategori Bansos PKH 2022

Baca Juga: Ancam Kedaulatan, Begini 9 Tuntutan Rusia Kepada NATO

Tahapan pencairan kategori Bansos PKH 2022

- Tahap 1: Januari hingga Maret, cair bulan Maret.

- Tahap 2: April hingga Juni, cair bulan Juni.

- Tahap 3: yakni Juli sampai September cair bulan September

- Tahap 4: Cair bulan Desember.

Demikian artikel yang menyediakan informasi kategori Bansos PKH 2022 yang sedang anda cari, semoga membantu.***

Editor: Alif Ichwanuddin

Sumber: Kemensos

Tags

Terkini

Terpopuler