Update Covid-19 Majalengka Hari Ini Kamis 11 Februari: Pasien Sembuh Capai 1.309, 1 Kecamatan Zona Merah

- 11 Februari 2021, 08:45 WIB
Ilustrasi Covid-19 .
Ilustrasi Covid-19 . /Pexels/ Miguel Á. Padriñán

Dengan bertambahnya kasus aktif Covid-19, total terkonfirmasi Covid-19 di Kabupaten Majalengka saat ini mencapai 1.618 kasus.

Sementara itu, berdasarkan peta sebaran kasus Covid-19 di Kabupaten Majalengka, saat ini hanya ada satu kecamatan zona merah, yaitu kecamatan Sumberjaya.

Baca Juga: Facebook dan Website Aisha Weddings Langsung Lenyap Setelah Viral Ajak Poligami dan Nikah Muda!

Saat ini kecamatan Sumberjaya memiliki 29 kasus aktif dengan total kasus 881, total konfirmasi 110, suspek 85, kontak erat 682 dan probable 4.

Kecamatan Kasokandel per hari Kamis ini sudah berada di zona oranye dengan kasus aktif 19, total kasus 503, total konfirmasi 78, suspek 34, kontak erat 388 dan probable 3.

Tak jauh berbeda dari hari sebelumnya, di Kabupaten Majalengka saat ini hanya ada lima kecamatan yang tidak memiliki kasus aktif Covid-19 atau nol kasus.

Baca Juga: Hilangkan Penat, Sandiaga Uno Ajak Refreshing Nakes: Pahlawan Masa Kini!

Kecamatan tersebut adalah kecamatan Argapura, Bantarujeg, Cingambul,Malausma dan Sindang.

Pemerintah Kabupaten Majalengka masih teus mengimbau masyarakat untuk tetap menerapkan protokol kesehatan 3M (Memakai masker, Mencucui tangan dan Menjaga jarak aman).***

Halaman:

Editor: Asytari Fauziah

Sumber: covid19.majalengkakab.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah