1 Agustus Lahirnya Pencetus Muhammadiyah Kyai Ahmad Dahlan, Berikut Profil Singkatnya

- 1 Agustus 2022, 09:13 WIB
Ilustrasi / 1 Agustus Lahirnya Pencetus Muhammadiyah Kyai Ahmad Dahlan, Berikut Profil Singkatnya
Ilustrasi / 1 Agustus Lahirnya Pencetus Muhammadiyah Kyai Ahmad Dahlan, Berikut Profil Singkatnya //IST/Net/

BERITA MAJALENGKA - Tepat hari ini, 1 Agustus lahir seorang ulama besar Indonesia. Pencetus berdirinya salah satu ormas Islam terbesar di Indonesia, Muhammadiyah.

Pada 1 Agustus 1868 bertempat di kampung Kauman Yogyakarta, kyai Ahmad Dahlan lahir ke dunia serta diberi nama Muhammad Darwis oleh ayahnya K.H. Abu Bakar.

Sebagai sosok yang melalui perantara kontribusinya tetap berpengaruh hingga sekarang, Berita Majalengka mengutip dari PWMU.Co pada Senin, 1 Agustus 2022, akan mengulas profil singkatnya.

Baca Juga: Kumpulan Ucapan Selamat “Hari Asi Sedunia” Cocok untuk di Sosial Media: Whatsapp, Instagram, Twitter

Darwis kecil sebutan kyai Ahmad Dahlan dahulu ketika masih anak-anak tidak bersikap eksklusif meskipun ia anak pemuka agama di masjid Gedhe Kauman Yogyakarta, Ayahnya adalah seorang imam dan khatib terkemuka disana.

Sebagian besar masa kecilnya dihabiskan di kompleks Kauman serta sosok Ayah dan Ibunya memberikan pengaruh yang luar biasa untuk perkembangan intelektualnya.

Setiap sore menjelang atau seusai mengaji, Ahmad Dahlan kecil terbiasa menyempatkan dirinya bermain-main dengan teman-temannya di halaman Masjid Gedhe Kauman.

Baca Juga: Romantis! Lirik Lagu Terbaru Rizky Febian Ditujukan Untuk Sang Kekasih, Berjudul Aminlah Bersamaku

Mengingat status kedua orang tuanya yang memiliki akses di Keraton Yogyakarta dan juga pemangku agama terkemuka, maka Masjid Gedhe Kauman seolah bagaikan rumah kedua bagi Ahmad Dahlan kecil.

Halaman:

Editor: Abdul Faqih

Sumber: PWMU


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x