Permintaan Turun Karena Covid-19, Samsung Hentikan Produksi Smartphone Galaxy Note Kelas Atas

- 1 Desember 2020, 21:53 WIB
Ilustrasi Samsung.*
Ilustrasi Samsung.* /Pixabay.com/StockSnap

Baca Juga: Xbox Series X Dikabarkan Akan Rilis di Tiongkok Pada Tahun 2021

Namun lagi-lagi, pihak Samsung tidak memberikan keterangan apapun.

Tom Kang, seorang analis di perusahaan riset Counterpoint mengatakan, penjualan seri Note Samsung diperkirakan turun seperlima menjadi 8 juta pada tahun ini.

Sedangkan penjualan seri Galaxy S kemungkinan turun 5 juta menjadi kurang dari 30 juta.

Baca Juga: Produsen Pembuat Produk Apple, Foxconn Akan Memindahkan Produksi ke Vietnam

“Permintaan premium tahun ini menurun dan banyak orang yang tidak mencari produk baru,” ujarnya.

Galaxy Note 20 diluncurkan di Amerika Serikat tahun ini dengan harga jual 999 dolar, setara dengan Galaxy S20, sedangkan iPhone 12 mulai dari 799 dolar.

Samsung pertama kali meluncurkan Galaxy Note pada tahun 2011 dan membuat terobosan baru di pasar.

Baca Juga: Siap-siap Ganti Kata Sandi, 300.000 Akun Spotify Dikabarkan Telah Diretas

Hadir dengan model layar yang lebih besar, membantunya mengambil alih pasar Apple Inc dan menjadi pembuat ponsel pintar terbesar di dunia untuk pertama kalinya pada saat itu. ***

Halaman:

Editor: Asri Sulistyowati

Sumber: Reuters


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x