Amar Barkic, Pemain Timnas Indonesia U-17 yang Merasa Kesulitan Saat Adaptasi Cuaca di Tanah Air

- 7 November 2023, 00:34 WIB
Amar Brkic saat Timnas Indonesia U17 melawan SV Meppen
Amar Brkic saat Timnas Indonesia U17 melawan SV Meppen /PSSI/

BERITA MAJALENGKA - Pemain Timnas Indonesia U-17 lakukan latihan fisik dan adaptasi diri dengan kondisi cuaca di Surabaya menjelang pertandingan grup A Piala Dunia U-17 melawan Ekuador di Stadion Gelora Bung Tomo Surabaya pada 10 November 2023.

Penyerang Timnas Indonesia U-17 Amar Brkic dalam keterangannya di Surabaya, Senin 6 November 2023 mengaku bahwa dirinya membutuhkan adaptasi dengan cuaca di Tanah Air.

Hal tersebut lntaran Amar Barkic merupakan pemain yang lahir dan besar di Jerman.

Baca Juga: 3 Anak dan Satu Nenek di Lebanon Dinyatakan Tewas, Diduga Karena Serangan yang Dilakukan Israel

"Latihan pertama di Jakarta sangat sulit buat saya. Setelah latihan, kepala sakit sedikit-sedikit, tapi kondisi cuaca di Surabaya, sedikit lebih panas. Cuaca Jakarta jadi lebih hangat buat saya. Saya pikir tim akan lebih baik," ucapnya.

Pemilik nama lengkap Amar Rayhan Brkic tersebut, juga mulai menyiapkan secara matang untuk menghadapi laga perdana melawan Timnas Ekuador U-17.

Baca Juga: Lebanon Akan Segera Adukan Israel ke Dewan Keamanan PBB, Ini Maslahnya!

Amar menjelaskan, latihan yang digelar di Lapangan A kompleks Stadion GBT Surabaya itu, sekaligus mengasah proses adaptasi timnya.

"Saya pikir di tim sangat baik. Chemistry kami sangat baik, tidak ada masalah. Untuk pertandingan melawan Ekuador, saya pikir pertahanan dan chemistry kami bisa menghadapi segalanya," ucap pemain berdarah Bosnia-Indonesia tersebut.***

Halaman:

Editor: Rian S. Putra

Sumber: Antara


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x