Tottenham vs Leeds, Tim Asuhan Jose Mourinho Sukses Kantongi Poin Penuh

- 3 Januari 2021, 17:25 WIB
Leeds memiliki 18 tembakan dan Tottenham 20, tetapi tidak dapat menemukan jalan melewati Hugo Lloris
Leeds memiliki 18 tembakan dan Tottenham 20, tetapi tidak dapat menemukan jalan melewati Hugo Lloris /Sky Sports

Pertandingan berubah di menit ke-26, ketika salah satu pemain Tottenham, Steven Bergwin yang akan menerima bola dijatuhkan Ezgjan Alioski di tepi area kotak penalti.

Tidak berlama-lama, wasit yang melihat kejadian tersebut memberikan penalti kepada tim tuan rumah.

Baca Juga: Sinopsis Ikatan Cinta 3 Januari 2021, Siap-siap Dibikin Baper Lagi!

Harry Kane,  yang menjadi eksekutor, dengan dingin menceploskan bola ke gawang, sekaligus mencatatkan gol kesepuluhnya di musim ini dari 16 penampilan.

Sebelum babak pertama usai, Tottenham sempat membuat gol kedua melalui Son Heung-Min.

Pada menit ke-43, Harry Kane memberikan umpan kepada Son Heung-Min untuk mencetak gol kedua melalui finishing apik.

Baca Juga: Kenang Kebersamaan dengan Habib Ja’far, Mahfud MD: Saya Diberi Kacang Hijau

Gol tu merupakan gol ke-100 Son Heung-Min di semua kompetisi untuk Tottenham dan menjadi gol ke-13 kali untuk keduanya jika digabungkan musim ini di Liga Inggris.

Toby Alderweireld memastikan kemenangan Tottenham setelah sundulannya yang memanfaatkan umpan sepak pojok Son Heung-Min tidak bisa di tahan kiper Leeds, Illan Meslier di menit ke-50.

Leeds berhasil megancam gawang Tottenham, tetapi gagal mencetak gol dalam pertandingan tandang untuk pertama kalinya musim ini.

Halaman:

Editor: Suci Nurzannah Efendi

Sumber: Premier League


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah