McTominay Tunjukan Van de Beek Apa yang Harus Dilakukan Lini Tengah Man Utd

10 Februari 2021, 07:35 WIB
Selebrasi McTominay setelah mencetak gol kemenangan Man Utd. /Manchesterevenignews.co.uk

PR MAJALENGKA- Dalam pertandingan kompetisi FA Cup Man Utd harus berhadapan dengan West Ham di Old Trafford.

Pertandingan berjalan begitu buntu, karena kedua tim sama-sama kesulitan untuk mencetak gol.

Tetapi penggemar berhasil dibuat bersorak ketika Scott McTominay cetak gol ke gawang West Ham dan ubah papan skor menjadi 1-0.

Baca Juga: Link Streaming dan Sinopsis Film The Forbidden Kingdom, Jackie Chan dan Jet Li Bekerjasama

Salju bertaburan di lapangan, suhu yang mencapai minus satu ditambah pertandingan yang memasuki perpanjangan waktu.

Membuat tim harus bekerja keras untuk mendapatkan gol penentu kemenangan.

Andai saja McTominay bermain sejak awal Man Utd kemungkinan terhindar dari babak perpanjangan.

Baca Juga: Ramalan Zodiak yang Kurang Beruntung Minggu Ini 8-14 Februari 2021, Cancer Hadapi Banyak Perpisahan!

Dikutip Majalengka.pikiran-rakyat.com dari manchestereveningsnews.co.uk, pemain berusia 24 tahun itu kini mengoleksi tujuh gol di musim ini, dengan tiga gol diantaranya dilakukan secara berturut-turut.

Jumlah ini membuatnya menjadi pemain tengah dengan jumlah gol terbanyak di Man Utd.

Lebih banyak dari gabungan rekan lini tengahnya Paul Pogba, Donny van de Beek, Nemanja Matic dan Fred.

Baca Juga: Berkedok Sebagai Pembeli di Warung, KKB Papua Kembali Tembak Warga Sipil

McTominay mencetak gol ketika terjadi kemelut di kotak penalti West Ham, gol tersebut membuat Man Utd berhak melaju ke babak perempat final FA Cup.

Van de Beek merupakan pemain tengah yang bagus, namun selama dia bermain di Ajax yang terkenal dengan penggunaan formasi 4-3-3.

Sementara di Man Utd dia mengalami kesulitan, karena Man Utd menerapkan formasi 4-2-3-1.

Baca Juga: Tambah Anggota Tracer Covid-19, Menkes Sebut Babinsa Bakal Dilatih Puskesmas

Hal ini membuatnya beberapa kali mendapatkan teguran dari pelatih Man Utd karena gaya permainannya yang tidak sesuai terutama tiap kali dia menguasai bola.

Ini juga membuat Fred dan Mason Greenwood kesulitan dalam pertandingan.

Selama jeda Ole Gunnar Solskjaer mencoba menyemangati Van de Beek dan menuntutnya untuk bermain lebih berbahaya, Carrick juga ikut memberi masukan padanya.

Baca Juga: Tak Hanya Menyusun Aksi Jahat, Song Joong Ki Akan Bertemu Orang Aneh di Drama Vincenzo

Van de Beek memang didatangkan ke Man Utd sebagai playmaker namun tidak sebanding dengan Bruno Fernandes yang cenderung lebih energik dan memiliki peran penting di tim.

Jika Van de Beek ingin masuk ke tim Ole Gunnar Solskjaer setidaknya dia harus bisa bermain sebaik Bruno Fernandes.

Itu adalah salah satu peran lini tengah yang penting, terutama karena Ole Gunnar Solskjaer begitu konservatif dengan pilihannya pada Fred dan Nemanja Matic di sana.

Baca Juga: Tak Hanya Menyusun Aksi Jahat, Song Joong Ki Akan Bertemu Orang Aneh di Drama Vincenzo

Man Utd butuh waktu 72 menit untuk memutuskan memasukan pemain pengganti, mulai dari Edinson Cavani dan Bruno Fernandes yang terlihat melakukan pemanasan.

Alur pertandingan berubah ketika Bruno Fernandes dan McTominay masuk.

Bahkan McTominay mencetak gol kemenangan untuk tim walaupun bermain sebagai pemain pengganti, setelah mendapat bola dari Marcus Rashford di kotak penalti.

Baca Juga: Gunung Merapi Kembali Erupsi, Luncurkan Lava Pijar Sejauh 700 Meter

McTominay menunjukan apa yang diinginkan Man Utd dari seorang pemain lini tengah.

Berikut ini cuplikan momen penting selama pertandingan.

 

***

Editor: Asytari Fauziah

Sumber: Manchester Evening News

Tags

Terkini

Terpopuler