Anies Baswedan Hingga Kapolda Metro Jaya dan Jabar Terkena Imbas Acara Rizieq Shihab

- 17 November 2020, 07:57 WIB
Kadiv Humas Polri Irjen Pol Argo Yuwono. Polrsi resmi copot jabatan Kapolres Bogor dan Kapolres Metro Jakarta Pusat, Senin 16 November 2020.
Kadiv Humas Polri Irjen Pol Argo Yuwono. Polrsi resmi copot jabatan Kapolres Bogor dan Kapolres Metro Jakarta Pusat, Senin 16 November 2020. /Foto: ANTARA FOTO/Reno Esnir.

PR MAJALENGKA - Acara pernikahan putri Habib Rizieq Syihab sekaligus memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW di Kawasan Petamburan berbuntut panjang.

Acara yang digelar Sabtu, 14 November 2020 lalu mengakibatkan dua kapolda dan gubernur DKI Jakarta terkena dampaknya.

Di tubuh kepolisian Republik Indonesia, Kapolri Jendral Idham Azis mencopot jabatan Kapolda Metro Jaya, Irjen Nana Sudjana yang kemudian digantikan oleh Irjen Fadhil Imran yang saat ini menjabat Kapolda Jawa Timur.

Baca Juga: Ramalan Cinta Zodiak Selasa 17 November 2020: Gemini Jangan Malu-Malu, Libra Tunjukan Pesonamu!

Selain Irjen Nana, Kapolda Jawa Barat, Irjen Rudy Sufahriadi juga dicopot jabatannya, digantikan Irjen Ahmad Dofiri yang sabelumnya menjabat sebagai asisten Kapolri bidang Logistik (Aslog).

Keduanya dinilai tidak taat pada perintah untuk menegakkan protokol Kesehatan Covid-19, sehingga dilakukan pencopotan jabatan.

Hal itu disampaikan langsung oleh Kepala Divisi Humas Polda Metro Jaya, Irjen Argo Yuwono dalam konferensi persnya di Mabes Polri, Jakarta Selatan Senin, 16 November 2020 seperti dikutip Majalengka.pikiran-rakyat.com dari Pikiran Rakyat.

Baca Juga: Pertama Kalinya, Lee Dong Wook, Im Soo Jung dan Esom Akan Beradu Akting di Film ‘Single in Seoul’

"Ada dua Kapolda yang tidak melaksanakan perintah dalam menegakkan protokol kesehatan. Maka diberikan sanksi berupa pencopotan, yaitu Kapolda Metro Jaya kemudian yang kedua adalah Kapolda Jawa Barat," ucap Argo.

Halaman:

Editor: Asytari Fauziah

Sumber: Pikiran Rakyat cerdik indonesia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x