Perjalanan Karir AHY, Putra Sulung SBY yang Baru Saja Dilantik Menjadi Menteri ATR/BPN di Kabinet Jokowi

- 21 Februari 2024, 14:30 WIB
Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) memberikan salam sebelum dilantik menjadi Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN) oleh Presiden Joko Widodo di Istana Negara, Jakarta, Rabu, 21 Februari 2024.
Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) memberikan salam sebelum dilantik menjadi Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN) oleh Presiden Joko Widodo di Istana Negara, Jakarta, Rabu, 21 Februari 2024. /Antara/Hafidz Mubarak A/

BERITA MAJALENGKA - Simak perjalanan karir AHY, putra sulung SBY yang baru saja dilantik menjadi Menteri ATR/BPN di kabinet Jokowi.

Mayor Inf. (Purn.) H. Agus Harimurti Yudhoyono, M.Sc., M.P.A., M.A. yang lahir pada 10 Agustus 1978, atau lebih dikenal dengan inisialnya AHY, adalah seorang politikus Indonesia yang menjabat sebagai Menteri Agraria dan Tata Ruang merangkap Kepala Badan Pertanahan Nasional sejak 21 Februari 2024 pada Kabinet Indonesia Maju dan juga Ketua Umum Partai Demokrat.

Latar belakang AHY adalah militer dan seorang politisi. Sejak 2020, ia menjabat Ketua Umum Partai Demokrat hingga saat ini. Putra dari mantan presiden Susilo Bambang Yudhoyono, ia menjabat Direktur Eksekutif The Yudhoyono Institute (TYI) dan pendiri AHY Foundation.

Sebelumnya, ia berkarier sebagai militer profesional di Tentara Nasional Indonesia Angkatan Darat (TNI-AD) selama 16 tahun.

Baca Juga: Siapkan Diri untuk Pendaftaran CPNS pada Maret 2024, Cek Persyaratan dan Cara Daftar Lengkap Formasi

AHY menjadi lulusan terbaik dari Akademi Militer tahun 2000 dan meraih penghargaan Presiden Republik Indonesia; Bintang Adi Makayasa.

Saat berdinas di TNI AD, AHY mengemban tugas operasi pemulihan keamanan di Aceh tahun 2002 dan operasi perdamaian PBB di Libanon tahun 2006. Ia juga menjadi salah satu pendiri Universitas Pertahanan Indonesia.

Tahun 2015, AHY memimpin salah satu satuan pengamanan Ibu Kota, sebagai Komandan Batalyon Infanteri Mekanis 203/Arya Kamuning, di bawah Brigif 1/PIK, Kodam Jaya.

Baca Juga: Cocok Buat yang Lagi Jatuh Cinta! Ini Lirik Lagu 'Siang Malam Rindu' oleh Fildan

Halaman:

Editor: Rosma Nur Riana


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x