Warga Binaan Rutan Bandung Akan Diberi Pembinaan Bidang Ketahanan Pangan

- 14 Juni 2023, 17:30 WIB
Peninjauan Program Ketahanan Pangan di Rutan Bandung
Peninjauan Program Ketahanan Pangan di Rutan Bandung /Arief Pratama/Berita majalengka

BERITAMAJALENGKA - Rutan Kelas I Bandung berkunjung ke Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kota Bandung dalam rangka membahas tentang program kerja NGEWADAHAN.

Program yang rencananya akan di selenggarakan di Rutan Kelas I Bandung ini, akan dilaksanakan oleh warga binaan di Rutan Kelas I Bandung.

Wahyuddin Rani selaku Kepala Bimbingan Kegiatan Kerja menyampaikan bahwa maksud dan tujuan kedatangan kami adalah meminta tenaga pelatih untuk mengadakan sosialisasi dan praktik terkait pada bidang pertaninan yang nantinya akan terselenggarakan di Rutan Kelas I Bandung sebagai kegiatan positif bagi Warga Binaan.

Baca Juga: Cegah Demam Berdarah Dengue, Kodim 0617/Majalengka Lakukan Fogging

Pihak Dinas Ketahanan dan Pangan Kota Bandung, Yudha Galeri mengatakan bahwa kami menyambut baik dan merespon kunjungan dari Rutan Kelas I Bandung.

"Sambutan dan respon baik dalam pembahasan siang hari ini "sosialisasi dan praktek NGEWADAHAN ( Ngebina Warga Ngahadean Buruan ) yang diartikan membina warga dalam menjaga dan memanfaatkan lahan, yang akan kita coba pakai untuk pengetahuan Warga Binaan di Rutan Kelas I Bandung pada bidang pertaninan, kedepannya di harapkan perjanjian kerjasama secara MOU dari Pemerintah Kota Bandung dengan Kementerian Hukum dan Ham Jawa Barat dapat terjalin" , ujar Yudha Galteri selaku Ketua Tim Kerja sama DKPP Kota Bandung.

Dalam pelaksanaan nantinya Warga Binaan bisa mengetahui tentang cara pengelolaan lahan atau perawatan baik lahan pertaninan dan tanaman.

Baca Juga: Cegah Perundungan Siswa, Plh Wali Kota Bandung Ingatkan Pentingnya Pengawasan Gawai

"Selain pembinaan ,nantinya warga binaan dapat mengetahui program apa saja yang ada di Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kota Bandung, " jelas Yudha.***

Editor: Arief Pratama


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x