Lagu Mengenang Jasa Para Pahlawan, Berikut Lirik Lagu ‘Mengheningkan Cipta’ Ciptaan T. Prawit

- 16 Agustus 2022, 16:50 WIB
Ilustrasi Pahlawan Nasional / Lagu Mengenang Jasa Para Pahlawan, Berikut Lirik Lagu ‘Mengheningkan Cipta’ Ciptaan T. Prawit
Ilustrasi Pahlawan Nasional / Lagu Mengenang Jasa Para Pahlawan, Berikut Lirik Lagu ‘Mengheningkan Cipta’ Ciptaan T. Prawit /Fix Jambi

BERITA MAJALENGKA – Lagu Mengheningkan Cipta biasa dinyanyikan setiap upacara bendera di sekolah ataupun upacara peringatan hari nasional.

Lagu ciptaan T. Pratiwi ini menjadi lagu wajib setiap agenda, yang mana setiap ada lagu Indonesia Raya pula di dalamnya.

Lirik lagu Mengheningkan Cipta bermakna tentang cara kita untuk menghargai dan mendo’akan arwah para pahlawan yang telah gugur demi kemerdekaan Negara Kesatuan Republik Indonesia.

Sering ditemui, ketika sebelum lagu Mengheningkan Cipta, pembina upacara akan menginstruksikan seluruh peserta dengan kalimat ‘untuk mengenang jasa para pahlawan, mengheningkan cipta mulai,’
Setelah kalimat di atas diucapkan lanjut lagu Mengheningkan Cipta dinyanyikan.

Baca Juga: Terbaru! Lirik Lagu Indonesia Raya, Lengkap dengan Lirik Stanza 1 Sampai dengan Stanza 3

Kemudian saat lagu dilantunkan, peserta upacara diharapkan untuk menundukkan kepala sebagai bentuk penghormatan kepada para pahlawan. Hal ini membuat suasana upacara bendera ini semakin terasa sakral.

Hal tersebut sesuai dengan sejarah pertama kali dinyanyikannya lagu Mengheningkan Cipta oleh Truno Prawit.

Pertama kali dinyanyikannya lagu tersebut dengan ritual menundukkan kepala yaitu pada tahun 1958, saat upacara peringatan Hari Pahlawan di Ambon, sekaligus pengumpulan dukungan bagi upaya pembebasan Irian Barat.

Sehingga sampai sekarang, lagu Mengheningkan Cipta menjadi lagu yang wajib ada dan disertai dengan beberapa ritual yang sesuai dengan sejarah.

Halaman:

Editor: Abdul Faqih

Sumber: YouTube Lagu Nasional Indonesia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah