Kasus Omicron: Pasien Pertama Tidak Ada Riwayat Perjalanan Keluar Negeri, Lalu Dari Mana ?

- 16 Desember 2021, 12:55 WIB
Menkes Budi Gunadi dalam siaran langsung konferensi pers mengenai masuknya varian Omicron di Indonesia.
Menkes Budi Gunadi dalam siaran langsung konferensi pers mengenai masuknya varian Omicron di Indonesia. /Tangkapan Layar YouTube Kementerian Kesehatan RI

BERITA MAJALENGKA - Kasus virus corona varian Omicron di Indonesia terdeteksi untuk pertama kali oleh Kementerian Kesehatan RI pada Kamis 16 Desember 2021.

Pasien pertama varian Omicron adalah seorang petugas kebersihan di Wisma Atlet berinisial "N".

Sampelnya secara rutin diambil sejak 8 Desember dan diterima Kemenkes pada 10 Desember.

Riwayat pasien menuriut Budi, tidak ditemukan perjalanan keluar negeri dan tanpa gejala.

Baca Juga: BREAKING NEWS: Virus Omicron Masuk Indonesia, Terpapar Tugas Kebersihan Wisma Atlet

"Kasus Omicron yang sudah dikonfirmasi satu kasus dan 5 kasus probablenya itu terjadi di karantina, petugas pembersih ini tidak memiliki history perjalanan ke luar negeri," ungkap Menkes.

Selain satu orang, terdapat lima kasus probable Omicron yang saat ini masih menunggu hasil Lab.

Lima orang probable omicron, dua diantaranya adalah WNI sepulang dari Amerika dan Inggris, tiga lainnya merupakan WNA.

Baca Juga: AFF Suzuki Cup 2020, Berikut Daftar Negara dengan Jumlah Nilai Kontrak Pemain Termahal, Timnas Indonesia ?

Budi melanjutkan asal - usul masuknya Omicron di Indonesia berkaca pada kasus di Hongkong.

"Tapi kita belajar dari Hongkong memang terjadi juga seperti itu, jadi karena dia melayani pasien, akibatnya dia tertular," ujarnya.

Sementara itu, Budi juga mengingatkan masyarakat untuk tetap menjaga protokol kesehatan.

Baca Juga: Hendra Nurahman Rapper Asal Majalengka Lolos Audisi X Factor Indonesia 2021

"Jaga kewaspadaan protokol kesehatan,jangan kendor, jangan kurang disiplin untuk memakai masker dan menjaga jarak, pastikan jangan terlalu berkerumun diacara, kurangi perjalanan keluar negeri yang tidak penting," ujarnya.

Sampai berita ini dipublish, kelima orang probable Omicron masih menunggu hasil Lab dan akan segera diumumkan ke publik dalam waktu dekat.***

Editor: Alif Ichwanuddin

Sumber: YouTube Kemenkes RI


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah