Ikut Bicara Soal Wacana Presiden 3 Periode, Amien Rais: Kehancuran Politik

- 15 Maret 2021, 16:45 WIB
Amien Rais mencurigai pemerintah sedang melakukan rencana untuk menjabat tiga periode.
Amien Rais mencurigai pemerintah sedang melakukan rencana untuk menjabat tiga periode. /tangkapan layar Youtube Amien Rais Official

PR MAJALENGKA - Mantan Ketua MPR RI, Amien Rais mencurigai Joko Widodo (Jokowi) tengah berupaya agar bisa menjabat Presiden Indonesia selama tiga periode.

Mantan Ketua MPR RI, Amien Rais mengaku mencurigai pemerintah yang sedang menjabat berupaya untuk menjabat selama tiga periode.

Amien Rais mengaku kaget ketika mengetahui jika pemerintah sekarang punya skenario luar biasa yang didukung oleh kekuatan politik dan pendanaan untuk melanjutkan rezimnya menjadi tiga periode.

Baca Juga: Akan Datang ke Sidang Kasus Video Syur dan Berikan Kesaksian, Gisel:Siap Bersedialah

Dikutip PikiranRakyat-Majalengka.com dari kanal Youtube Amien Rais Official, pria kelahiran 26 April 1944 mengatakan bahwa dengan kekuatan politik dan bantuan keuangan, pemerintahan Jokowi akan menguasai lembaga tinggi negara, guna mewujudkan skenario tersebut

Menurut pendiri Partai Amanat Nasional ini, sekarang ini sudah mulai ada opini di publik yang awalnya samar-samar dan semakin jelas terkait ke arah mana masa depan rezim Jokowi.

"Mereka akan mengambil langkah pertama meminta sidang istimewa MPR yang mungkin satu dua pasal yang katanya perlu diperbaiki, yang mana saya juga tidak tahu, tapi kemudian nanti akan ditawarkan pasal baru yang memberikan hak kepada Presiden bisa dipilih tiga kali," tutur Amien Rais.

Baca Juga: Beberapa Negara Khawatirkan Penggunaan Vaksin AstraZeneca, Berikut Jawaban Pihak Pembuat

Kalau ini betul-betul, lanjut Amien Rais bisa terwujud berarti akan sangat berbahaya bagi kelangsungan demokrasi di Indonesia.

Halaman:

Editor: Ghassan Faikar Dedi

Sumber: YouTube Amien Rais Official


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah