Update Covid-19 Hari Ini Majalengka Masuk Zona Merah, Pemkab Terapkan Pembatasan Sosial 14 Hari

- 18 Desember 2020, 09:24 WIB
Ilustrasi Covid-19 .
Ilustrasi Covid-19 . /Pexels/ Edward Jenner

PR MAJALENGKA – Seiring bertambahnya pasien Covid-19 di Majalengka yang cukup signifikan, kini status Majalengka naik menjadi zona merah, padahal sebelumnya masih berada di zona oranye.

Berdasarkan pantauan Majalengka.Pikiran-rakyat.com pada laman resmi covid19.majalengkakab.go.id pada Jumat, 18 Desember 2020 pukul 09.10 WIB, saat ini di Majalengka total pasien yang terkonfirmasi Covid-19 terus bertambah yakni 965 kasus.

Diantaranya, terdapat pasien aktif Covid-19 yang masih dalam masa perawatan sebanyak 208 orang dan pasien yang telah dinyatakan sembuh sebanyak 681 orang.

Baca Juga: Artis Berinisial TA Ditangkap Terkait Prostitusi Online, Digerebek Saat Bersama Pria di Kamar Hotel

Sedangkan pasien yang meninggal karena Covid-19 telah mencapai 93 orang.

Dari data menunjukkan jika di Majalengka, orang yang pernah melakukan kontak erat dengan pasien totalnya sebanyak 4.398 orang, diantaranya 909 orang melakukan isolasi.

Kemudian 3.470 orang sebagai discarded atau orang yang dinyatakan sebagai suspect yang memiliki hasil negatif tes RT-PCR selama 2 hari berturut-turut dengan selang waktu 24 jam.

Baca Juga: TIPS WhatsApp Cara Melihat Status WA Tanpa Terlihat Pemilik Status, Bisa Kepo Mantan Tanpa Gengsi!

Sedangkan pasien suspect total akumulatifnya 989 orang, diantaranya 117 orang masih melakukan isolasi mandiri.

Halaman:

Editor: Asytari Fauziah

Sumber: Literasi News Covid-19 Kabupaten Majalengka


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x