Jelang Ramadhan 2021, Simak Bacaan Surah Az Zalzalah Lengkap dengan Terjemahan dan Latinnya

- 5 April 2021, 17:00 WIB
Ilustrasi. Simak Quran Surah Az Zalzalah, bisa menjadi pilihan daftar bacaan rutin selama bulan Ramadhan 2021 lengkap dengan terjemah dan latin.
Ilustrasi. Simak Quran Surah Az Zalzalah, bisa menjadi pilihan daftar bacaan rutin selama bulan Ramadhan 2021 lengkap dengan terjemah dan latin. /Pixabay/mucahityildiz

PR MAJALENGKA - Ramadhan 2021 jatuh pada pertengahan bulan April 2021, kamu bisa membaca surah Az Zalzalah selama menjalani bulan puasa.

Quran surah Az Zalzalah merupakan surah ke-99 terdiri dari 8 ayat yang artinya guncangan.

Surah tersebut menjelaskan tentang goncangan yang dahsyat yang menandakan akhir kehidupan, dari ayat 1 sampai 8.

Baca Juga: Sherlock Holmes hingga Zodiac, Inilah 5 Film Terbaik dari Robert Downey Jr

Berikut ini, surah Az Zalzalah beserta terjemahan dan Latinnya:

بِسْمِ اللّٰهِ الرَّحْمٰنِ الرَّحِيْمِ

اِذَا زُلْزِلَتِ الْاَرْضُ زِلْزَالَهَاۙ - ١

Iżā zulzilatil-arḍu zilzālahāا.

Apabila bumi diguncangkan dengan guncangan yang dahsyat.

Baca Juga: Kecamatan Jatiwangi dan Kertajati Tertinggi, Inilah Update Covid-19 Kabupaten Majalengka 5 April 2021

وَاَخْرَجَتِ الْاَرْضُ اَثْقَالَهَاۙ - ٢

Wa akhrajatil-arḍu aṡqālahā.

Dan bumi telah mengeluarkan beban-beban berat (yang dikandung) nya.

Baca Juga: BNPB Kirim Ribuan Paket Bantuan untuk Warga Terdampak Bencana di Flores Timur

وَقَالَ الْاِنْسَانُ مَا لَهَاۚ - ٣

Wa qālal-insānu mā lahā.

Dan manusia bertanya, “Apa yang terjadi pada bumi ini?”

Baca Juga: 3 Makanan dan Minuman Ini Tak Boleh Dikonsumsi Usai Berolahraga, Kopi Salah Satunya

يَوْمَىِٕذٍ تُحَدِّثُ اَخْبَارَهَاۙ - ٤

Yauma`iżin tuḥaddiṡu akhbārahā.

Pada hari itu bumi menyampaikan beritanya.

بِاَنَّ رَبَّكَ اَوْحٰى لَهَاۗ - ٥

Bi`anna rabbaka auḥā lahā.

Sebenarnya karena Tuhanmu telah memerintahkan (yang begitu itu) padanya.

Baca Juga: Ambil Cuti Hamil, Posisi Aiu Cokelat digantikan Astrid untuk Sementara Waktu

يَوْمَىِٕذٍ يَّصْدُرُ النَّاسُ اَشْتَاتًا ەۙ لِّيُرَوْا اَعْمَالَهُمْۗ - ٦

Yauma`iżiy yaṣdurun-nāsu asytātal liyurau a'mālahum.

Pada hari itu manusia keluar dari kuburnya dalam keadaan berkelompok, untuk diperlihatkan kepada mereka (balasan) semua perbuatannya.

فَمَنْ يَّعْمَلْ مِثْقَالَ ذَرَّةٍ خَيْرًا يَّرَهٗۚ - ٧

Fa may ya'mal miṡqāla żarratin khairay yarah.

Maka barangsiapa yang dibaca seberat zarrah, niscaya dia akan melihat (balasan) nya.

وَمَنْ يَّعْمَلْ مِثْقَالَ ذَرَّةٍ شَرًّا يَّرَهٗ - ٨

Wa may ya'mal miṡqāla żarratin syarray yarah.

Dan barangsiapa kejahatan kejahatan seberat zarrah, niscaya dia akan melihat (balasan) nya.***

Editor: Irwan Suherman

Sumber: Quran Kemenag


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x