4 Rahasia Mudah Bersihkan Rumah, Pasta Gigi Ternyata Miliki Kegunaan Lain

- 26 Desember 2020, 14:00 WIB
Ilustrasi pasta gigi
Ilustrasi pasta gigi //pexels.com/Karolina/
  1. Pasta Gigi dapat Membersihkan Wastafel

Tip ini dapat berguna jika kamu tidak punya waktu untuk pergi ke toko mendapatkan bahan untuk membersihkan wastafel.

Yang kamu butuhkan hanyalah pasta gigi putih biasa untuk membuat wastafel kamar mandi menjadi bersih kembali.

Baca Juga: 7 Drakor Paling Banyak Ditonton Sepanjang 2020, Bisa Menjadi Rekomendasi untuk Hari Libur

Karena pasta gigi adalah bahan abrasif ringan yang digunakan untuk menghilangkan plak dari gigi kita, pasta gigi juga dapat membersihkan sela-sela wastafel.

Caranya tinggal taruh pasta gigi diatas bagian yang ingin dibersihkan, lalu gosok menggunakan spons hingga noda terangkat.

  1. Gunakan Korek Api untuk Menyamarkan Bau di Kamar Mandi

Setelah menggunakan kamar mandi, menyalakan korek api bisa menetralkan bau yang menyengat.

Baca Juga: 7 Drakor Paling Banyak Ditonton Sepanjang 2020, Bisa Menjadi Rekomendasi untuk Hari Libur

Hal ini bisa sangat membantu jika kamu tidak memiliki jendela atau sistem ventilasi untuk meredakan bau.

Korek api menghasilkan sulfur dioksida yang baunya lebih kuat daripada bau metil merkaptan yang kita hasilkan setelah ke toilet.

Sulfur dioksida baunya jauh lebih enak, dan menutupi bau yang tidak diinginkan.

Halaman:

Editor: Suci Nurzannah Efendi

Sumber: Bright Side


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah