Iran Memperketat Pembatasan Kegiatan Sosial Secara Nasional Setelah Alami Lonjakan Kasus Covid-19

- 22 November 2020, 21:31 WIB
ILUSTRASI COVID-19.*
ILUSTRASI COVID-19.* / /PIXABAY /

PR MAJALENGKA – Covid-19 menjadi persoalan setiap negara, sudah satu tahun semenjak diumumkannya Covid-19 merupakan virus yang berbahaya.

Jumlah pasien terus bertambah dan kasus kematian meningkat.

Tak terkecuali di Iran yang mengalami lonjakan kasus pasien yang terpapar Covid-19.

Baca Juga: Korea Selatan Laporkan 300 Kasus Covid 19 dalam Sehari, Siap-siap Gelombang ke 3!

Berdasarkan data yang dikutip Majalengka.Pikiran-rakyat.com dari Worldometers pada Sabtu, 21 November 2020 terdapat 431 kasus kematian, karena Covid-19 dalam 24 jam terakhir, sehingga total angka kematian di Iran mencapai 44.327 kasus.

Sedangkan kasus yang terkonfirmasi Covid-19 di Iran dalam satu hari mencapat 12.931 dengan total akumulasinya mencapai 841.308 orang.

Lebih lanjut, Iran pernah mengalami kasus meninggal dunia paling banyak dalam satu hari yakni mencapai 482 orang pada 16 November 2020 lalu.

Baca Juga: Australia Selatan Cabut Kebijakan Lockdown karena Kebohongan Pegawai Pizza

Dilansir Majalengka.pikrian-rakyat dari Aljazeera, angka kasus yang terkonfirmasi Covid-19 tertinggi yang pernah dialami Iran yakni pada 13 November 2020 sebanyak 13.421. kasus harian Covid-19 meningkat tiga kali lipat sejak awal Oktober.

Halaman:

Editor: Asri Sulistyowati

Sumber: Reuters Aljazeera Worldometers


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah