Fokus pada Usaha Kecil, Joe Biden Umumkan Program Perlindungan Upah

- 23 Februari 2021, 12:08 WIB
Joe Biden Presiden Terpilih Amerika.*
Joe Biden Presiden Terpilih Amerika.* /

PR MAJALENGKA - Presiden terpilih Amerika Serikat, Joe Biden umumkan skema perubahan pada Program Perlindungan Upah (PPU) pada Senin, 22 Februari 2021 sore.

Program tersebut juga mendukung usaha yang hanya memiliki sejumlah kecil karyawan untuk mengajukan bantuan pinjaman dan berupaya untuk meningkatkan kesejahteraan rasial.

Joe Biden mengatakan bahwa usaha kecil adalah roda penggerak ekonomi kita, mereka adalah perekat dan masuk dalam sanubari komunitas kita.

Baca Juga: Kim Myung Soo L ‘Infinite’ Resmi Jalani Wajib Militer, Berharap Penggemar Tetap Menunggunya

"Tetapi saat ini mereka sedang terpuruk," ujar Biden dalam sambutannya di Gedung Putih dikutip PikiranRakyat-Majalengka.com dari website abcnews.go.com.

Program yang Joe Biden luncurkan bernilai $284 miliar atau sekira Rp4.000 triliun untuk pinjaman usaha kecil sebagai bagian dari $900 miliar setara dengan Rp12.690 triliun pada Desember termasuk paket bantuan Covid-19.

Dibuka kembali untuk pemberi pinjaman dan peminjam pada 11 Januari.

Baca Juga: Tiga Hari Lagi Tayang! KBS Resmi Rilis Poster Para Pemain Drama ‘Dear M’

Pejabat di lingkungan Gedung Putih mengatakan pada awal bulan pertama, Administrasi Usaha Kecil Amerika telah menyetujui sekitar $134 miliar sekitar Rp1.889 triliun untuk diperbantukan pada usaha kecil.

Halaman:

Editor: Asytari Fauziah

Sumber: abcnews.go.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x