Kabar Gembira untuk Para Pencinta Apple, MacBook Baru yang Didukung Chip Milik Sendiri Resmi Rilis

- 11 November 2020, 14:47 WIB
Apple luncurkan MacBook baru.*
Apple luncurkan MacBook baru.* /

Apple berharap pengembang sekarang akan membuat aplikasi ini berfungsi baik di komputer dan teleponnya.

MacBook Air ini rencannaya akan dijual dengan harga mulai dari 999 dollar atau setara dengan Rp14.002.520.

Baca Juga: PS5 Disebut Lebih Hemat Daya Dibandingkan PS4 Pro, Benarkah?

Dikutip Majalengka.Pikiran-Rakyat.com dari Reuters.com, pihak Apple mengatakan, harga ini sama dengan MacBook sebelumnya, dan memiliki masa pakai baterai dua kali lipat.

Chip M1 juga akan memberi daya pada notebook MacBook Pro dengan harga mulai dari 1299 dollar atau setara dengan Rp18.207.481, dan komputer Mac Mini yang hadir tanpa monitor seharga $699 atau setara dengan Rp9.797.559.

Pihak Apple menuturkan, MacBook baru ini akan tersedia mulai minggu depan.

Baca Juga: Smartphone Android Lama Tidak akan Bisa Membuka Situs Web pada 2021, Ini Solusi yang Bisa Dilakukan

Tak disangka, acara ini membuat saham Apple naik sekitar 0,2 persen saat acara berakhir.

Patrick Moorhead, pendiri Moor Insights & Strategy, memperkirakan Apple akan menghemat biaya antara 150 dollar hingga 200 dollar per chip dengan menggunakan prosesor sentralnya sendiri.

“Kami tidak melihat Apple menambahkan fitur mahal apa pun,” katanya.

Halaman:

Editor: Asri Sulistyowati

Sumber: Reuters


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah