Bantuan Paket Data Internet 50GB Tahap 1 Siap Disalurkan ke 465.415 Mahasiswa PTKI

- 3 Desember 2020, 20:21 WIB
Direktur Pendidikan Tinggi Keagamaan Islam (Diktis), Suyitno.*
Direktur Pendidikan Tinggi Keagamaan Islam (Diktis), Suyitno.* /Kominfo.go.id

PR MAJALENGKA – Bantuan paket data Internet dari pemerintah untuk mahasiswa mulai disalurkan.

Bantuan paket data internet untuk pembelajaran jarak jauh (PJJ) ini segera disalukan kepada mahasiswa Perguruan Tinggi Keagamaan Islam (PTKI).

Dikutip Majalengka.Pikiran-rakyat.com dari Kominfo.go.id, ada 464.415 nomor ponsel mahasiswa PTKI yang sudah terverifikasi dan validasi yang akan menerima penyaluran tahap pertama paket data internet sebesar 50GB.

Baca Juga: Simak Cara Tanamkan Nilai-nilai Pancasila dalam Diri Anak Sejak Usia Dini

Hal tersebut disampaikan langsung oleh Direktur Pendidikan Tinggi Keagamaan Islam (Diktis) Suyitno di Jakarta, pada hari Rabu, 2 Desember 2020.

“Insya Allah, mulai besok, 50GB paket data sudah mulai disalurkan kepada 464.415 mahasiswa PTKI yang sudah terverifikasi dan validasi. Kuota ini terdiri atas 5GB paket umum, dan 45GB paket belajar,” katanya.

Menurut Suyitno, paket data ini diberikan kepada mahasiswa PTKI yang terdaftar pada aplikasi pangkalan data Ditjen Pendidikan Islam.

Baca Juga: Kemendikbud Izinkan Sekolah Tatap Muka, Wakil Ketua Komisi V DPRD Jabar: Kenyataannya Masih Jauh

Selain itu, mahasiswa yang mendapatkan bantuan tersebut merupakan mahasiswa yang masih berstatus aktif sebagai mahasiswa PTKI dan memiliki nomor ponsel yang aktif.

Halaman:

Editor: Asri Sulistyowati

Sumber: kominfo.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah