9 September Diperingati Sebagai Hari Olahraga Nasional, Simak Penjelasan Lengkap dengan Tema di Tahun 2023

- 8 September 2023, 21:33 WIB
9 September Diperingati Sebagai Hari Olahraga Nasional, Simak Penjelasan Lengkap dengan Tema di Tahun 2023
9 September Diperingati Sebagai Hari Olahraga Nasional, Simak Penjelasan Lengkap dengan Tema di Tahun 2023 /Buku Panduan Haornas 2023/

BERITA MAJALENGKA – Hari Olahraga Nasional diperingati tanggal 9 September setiap tahunnya.

Adanya peringatan Hari Olahraga Nasional (Haornas) bertujuan untuk memantik semangat sportivitas masyarakat Indonesia.

Haornas diperingati pada tanggal yang sama dengan perhelatan Pekan Olahraga Nasional (PON) yang pertama di Indonesia, yakni tanggal 9 September 1948 di kota Solo, Jawa Tengah.

 

Menurut sejarah, seharusnya para atlet Indonesia ikut serta dalam ajang Olimpiade London tahun 1948, pada bulan September itu.

Baca Juga: Sejarah Diperingatinya Hari Olahraga Nasional (Haornas) pada Tanggal 9 September

Tetapi, mereka tidak bisa bertanding sebagai wakil Indonesia, karena ketika itu kemerdekaan Indonesia belum sepenuhnya diakui oleh dunia.

Gagalnya Indonesia melaju ke Olimpiade London, membuat Persatuan Olahraga Republik Indonesia (PORI) memutuskan untuk menyelenggarakan kompetisi olahraga dalam negeri.

Kompetisi olahraga itulah yang disebut PON hingga saat ini. Adanya PON ini juga sebagai bukti pada dunia saat itu bahwa Indonesia mampu menyelenggarakan kompetisi olahraga mereka sendiri dengan skala yang cukup besar.

Baca Juga: Link Nonton dan Download The First Responders 2 FULL Episode Legal Bukan di Telegram, LK21, Ngefilm21

Tanggal 9 September pun akhirnya ditetapkan sebagai Hari Olahraga Nasional yang selalu diperingati setiap tahunnya oleh masyarakat Indonesia.

Pada tahun 2023 ini, peringatan Hari Olahraga Nasional memasuki tahun yang ke-40.

Kemenpora menyampaikan informasi penting yang tercantum dalam Buku Panduan Haornas 2023 terkait beberapa hal, termasuk di dalamnya tema Hari Olahraga Nasional yang ke-40.

Baca Juga: Link Nonton dan Download Virgin Mom 2 Episode 1 2 3 4 5 6 Legal Bukan di Telegram, LK21, Ngefilm21

Tema Hari Olahraga Nasional tahun 2023 atau Haornas ke-40 ini adalah ‘Gelanggang Semangat Pemenang’.

Tema ini mencerminkan semangat kompetitif dan tekad yang kuat dalam meraih kemenangan.

Baca Juga: Link Nonton dan Download Virgin Mom 2 Episode 6 Legal Bukan di Telegram, LK21, Ngefilm21 dan Jadwal Tayang

Gelanggang tak hanya tempat pertandingan, tetapi juga tempat tumbuhnya nilai-nilai kedisiplinan, ketekunan dan sportivitas.

‘Gelanggang Semangat Pemenang’, berarti pemuda Indonesia siap untuk mengobarkan semangat guna mencapai prestasi terbaik dengan menjungjung tinggi integritas.***

Editor: Rosma Nur Riana


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah