Victor Igbonefo Selalu Dimainkan di Piala Menpora 2021, Robert Alberts Soroti Kebugaran sang Pemain

- 7 April 2021, 23:03 WIB
Pemain bertahan Persib Bandung Victor Igbonefo. Pelatih Persib Bandung Robert Alberts ungkap alasan memainkan Voctpr Igbonefo selama fase penyisihan grup D Piala Menpora 2021.
Pemain bertahan Persib Bandung Victor Igbonefo. Pelatih Persib Bandung Robert Alberts ungkap alasan memainkan Voctpr Igbonefo selama fase penyisihan grup D Piala Menpora 2021. /Twitter.com/@persib

PR MAJALENGKA - Pada fase penyisihan grup D Piala Menpora 2021, pelatih Persib Bandung Robert Alberts memberi menit bermain untuk semua penggawa Pangeran Biru yang dibawa ke Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta.

Robert Alberts menilai bahwa, salah satu hal positif yang dipetik oleh Persib Bandung menurutnya saat seluruh pemain yang dibawa mendapat kesempatan bermain di fase penyisihan Grup D Piala Menpoa 2021.

"Hal positif yang saya temukan di babak kualifikasi adalah semua pemain yang kami bawa seluruhnya mendapat kesempatan bermain," ujar Robert Alberts, Rabu, 7 April 2021, sebagaimana dikutip PikiranRakyat-Majalengka.com dari laman resmi Persib Bandung.

Baca Juga: Tergambar dari Penghargaan, Inilah 5 Alasan Karier Lionel Messi Lebih Baik Dibanding Cristiano Ronaldo

Selama fase penyisihan Grup D Piala Menpora 2021, Victor Igbonefo jadi pemain yang tak tergantikan.

Robert Albets menurunkan Victor Igbonefo selama tiga pertandingan berturut-turut, kala Persib Bandung imbang melawan Bali United 1-1.

Selanjutnya saat Persib Bandung menang dengan skor 3-1 melawan Persita Tangerang, dan kemenangan melawan Persiraja Banda Aceh dengan kedudukan 2-1.

Baca Juga: Persib Bandung Melaju ke Perempat Final, Robert Alberts Hanya Bawa 20 Pemain

Adapun terkait, alasan pelatih berdarah Belanda itu terus memainkan Victor Igbonefo yakni karena kebugaran dan kesiapan sang pemain.

Sementara pemain lain menurutnya masih dalam tahap membangun kebugaran.

"Satu-satunya pemain yang tampil di tiga laga adalah Victor (Igbonefo) karena berdasarkan kepada penelitian yang kami hasilkan bahwa Victor benar-benar pada kondisi fit,” katanya.

“Sedangkan pemain lain masih bertahap membangun kebugarannya," tutur Robert Alberts menambahkan.

Baca Juga: Ini 7 Tips Mengatasi Ketakutan pada Jarum Suntik, Regangkan Otot Salah Satunya

Sementara itu, terkait kondisi fisik para penggawa Pangeran Biru, pelatih fisik Persib Bandung Yaya Sunarya menilai, kondisi fisik pemain menurutnya masih belum ideal untuk bertanding dalam kompetisi.

"Kondisi pemain antara 60-70 (persen). Masih jauh dari ideal,” kata Yaya Sunarya.

“Makanya kami masih perlu rotasi dan menyamakan persepsi, maka dari itu masing-masing pemain bisa mengerti kondisinya," kata dia menambahkan.***

Editor: Irwan Suherman

Sumber: Persib Bandung


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah