Persib Bandung Melaju ke Perempat Final, Robert Alberts Hanya Bawa 20 Pemain

- 7 April 2021, 21:00 WIB
Pelatih Persib Bandung Robert Alberts membawa 20 orang pemain untuk mengarungi perempat final Piala Menpora 2021.
Pelatih Persib Bandung Robert Alberts membawa 20 orang pemain untuk mengarungi perempat final Piala Menpora 2021. /Twitter.com/@persib

PR MAJALENGKA – Persib Bandung melaju ke perempat final Piala Menpora 2021 usai mengumpulan 7 poin pada fase penyisihan grup, dan berhasil berada di peringkat pertama.

Pada fase penyisihan grup D Piala Menpora 2021, Persib Bandung menahan imbang Bali United dengan skor 1-1, di pertandingan kedua, Maung Bandung membungkam Persita Tangerang 3-1, dan pada laga ketiga, mengalahkan Persiraja Banda Aceh 2-1.

Sementara itu, di perempat final Piala Menpora 2021, pelatih Persib Bandung Robert Alberts hanya akan membawa 20 orang pemain. Sebelumnya, dia membawa 23 pemain saat fase penyisihan Grup D.

Baca Juga: Ini 7 Tips Mengatasi Ketakutan pada Jarum Suntik, Regangkan Otot Salah Satunya

Adapaun dari 20 orang pemain Persib Bandung yang disiapkan dalam mengarungi perempat final Piala Menpora 2021, hanya dua orang penjaga gawang yang dibawa.

Persib Bandung akan bertolak menuju venue babak perempat final Piala Menpora 2021 Jumat, 9 April 2021 mendatang.

"Kami akan membawa 20 pemain. Kami tahu setelah malam ini akan mengetahui siapa yang akan kami hadapi dari Grup C, lalu kami juga akan mengetahui di mana venue selanjutnya," kata Robert Alberts, Rabu, 7 April 2021, sebagaimana dikutip PikiranRakyat-Majalengka.com dari kaman resmi Persib Bandung.

Baca Juga: 4 Jenis Teh yang Cocok Dikonsumsi Sebelum Tidur, Mulai dari Chamomile hingga Kunyit

Sebelum bertolak menuju tempat digelarnya laga perempat final, skuad Persib Bandung masih terdapat satu kali sesi latihan.

Halaman:

Editor: Irwan Suherman

Sumber: Persib Bandung


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x