Persib Bandung Jalani Vaksinasi Covid-19, Robert Alberts Sampaikan Terima Kasih untuk Pemerintah

- 26 Maret 2021, 15:00 WIB
Pelatih Persib Bandung, Robert Alberts kala disuntik vaksin Corona. Beberapa penggawa Persib Bandung hingga ofisial tim melakukan vaksinasi Covid-19 di Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta pada 26 Maret 2021.
Pelatih Persib Bandung, Robert Alberts kala disuntik vaksin Corona. Beberapa penggawa Persib Bandung hingga ofisial tim melakukan vaksinasi Covid-19 di Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta pada 26 Maret 2021. /Twitter.com/@persib

PR MAJALENGKA – Persib Bandung hari ini Jumat, 26 Maret 2021 menjalani vaksinasi Covid-19 di Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta.

Vaksinasi Covid-19 di Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta tersebut diperuntukkan bagi yang belum disuntik vaksin Corona saat di Bandung pada pekan sebelumnya.

Dalam pemberian vaksin Covid-19 di Sleman itu, pelatih kepala Persib Bandung, Robert Alberts, Luizinho Passos selaku pelatih kiper, penggawa baru Maung Bandung, Ezra Walian.

Baca Juga: 5 Cara yang Bisa Dicoba jika Selalu Merasa Cemas, Salah Satunya Lakukan Olahraga

Selanjutnya, penyerang asal Brazil, Wander Luiz, Irfan Suryadiredja selaku operasional tim, dan yang lainnya.

Pemberian vaksinasi Covid-19 dari panitia Piala Menpora 2021 tersebut merupakan dosis pertama.

Sementara itu, sebagai penerima vaksin Covid-19, Robert Alberts menuturkan bahwa, vaksinasi Covid-19 begitu penting, terlebih bagi dunia sepak bola di Indonesia.

Baca Juga: 4 Tim yang dapat jadi ‘Kuda Hitam’ di Gelaran Euro 2020, Mulai dari Swedia hingga Polandia

Hal tersebut menurut dia, agar kompetisi sepak bola di negeri ini bisa bergulir dengan normal.

Halaman:

Editor: Irwan Suherman

Sumber: Persib Bandung


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x