Juventus Rencanakan Perpanjang Kontrak Cristiano Ronaldo, Kecil Peluang MU untuk Memulangkannya

- 17 Januari 2021, 17:12 WIB
Cristiano Ronaldo (kiri) melepaskan tendangan yang berbuah gol ketiga Juventus saat menjamu Sassulo di kandang pada Senin, 11 Januari 2021. Dalam laga ini Jeventus unggul 3-1 atas Sassuolo.
Cristiano Ronaldo (kiri) melepaskan tendangan yang berbuah gol ketiga Juventus saat menjamu Sassulo di kandang pada Senin, 11 Januari 2021. Dalam laga ini Jeventus unggul 3-1 atas Sassuolo. /Twitter/@juventusfc

PR MAJALENGKA – Juventus merencanakan perpanjangan kontrak untuk Cristiano Ronaldo.

Dilansir Majalengka.pikiran-rakyat.com dari sportsmole.co.uk, Juventus dikabarkan sedang mempertimbangkan untuk menawarkan perpanjangan kontrak kepada Cristiano Ronaldo hingga Juni 2023.

Cristiano Ronaldo telah mencetak 84 gol dalam 107 penampilan untuk Juventus serta berpengaruh meningkatkan mental rekan-rekannya.

Baca Juga: Sinopsis Ikatan Cinta Malam Ini: Aldebaran dan Andin Bikin Baper Berjamaah Lagi

Kapten Portugal itu memiliki sisa 18 bulan kontrak semenjak bergabung dengan Nyonya Tua pada bursa transfer musim panas 2018.

Manchester United dikabarkan berencana mengembalikan mantan anak asuh Sir Alex Ferguson itu ke Old Trafford.

Sebelumnya telah ada kabar bahwa pada akhir musim 2020-2021, Juventus berencana untuk memotong gaji para pemainnya yang otomatis Cristiano Ronaldo juga termasuk didalamnya.

Baca Juga: Seseorang yang Telah Mendapatkan Vaksin Covid-19 Harus Tetap Jalankan Protokol Kesehatan, Mengapa?

Namun, menurut Calciomercato, raksasa Turin sedang menyusun rencana untuk menawarkan Ronaldo perpanjangan 12 bulan pada kontraknya saat ini, membawanya hingga akhir musim 2022-23.

Halaman:

Editor: Suci Nurzannah Efendi

Sumber: Sportsmole


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x