Dua Pemain Manchester United Dikritik Lambat dalam Pertandingan Melawan Wolves

- 1 Januari 2021, 11:44 WIB
Paul Pogba ketika bermain berhadapan dengan Manchester City.*
Paul Pogba ketika bermain berhadapan dengan Manchester City.* /manchestereveningnews.co.uk

PR MAJALENGKA - Manchester United tidak bisa memungkiri jika pada pertandingan terakhirnya mengalami kesulitan menghadapi Wolves.

Man utd dilabeli ‘appalling’ oleh salah satu legenda Arsenal Lee Dixon setelah penampilan babak pertama berhadapan dengan Wolves.

Setelah memperoleh hasil seri pada pertandingan denan Leicester City di Boxing Day, Man utd bertekad untuk kembali memperoleh tren positif dalam pertandingan selanjutnya.

Baca Juga: Jose Mourinho Jadikan Diego Costa Sebagai Prioritas Transfer Tottenham

Dikutip Majalengka.pikiran-rakyat.com dari Express.co.uk, sayangnya tim asuhan Ole Gunnar Solskjaer kembali frustrasi untuk memperoleh tiga poin sebelum tembakan dibelokkan Marcus Rashford di menit akhir, memastikan kemenangan 1-0 melawan Wolves.

Dalam pertandingan tersebut, Paul Pogba dan Nemanja Matic masuk ke starting XI menggantikan Scott McTominay dan Fred.

Tapi United menunjukkan performa yang kurang bagus di Old Trafford, terutama di babak pertama.

Baca Juga: Tahun 2021, 4 Zodiak ini Bakal Menemukan Jodohnya, Waktunya Leo Menjalin Hubungan yang Langgeng Nih!

Dixon sangat kritis terhadap dua gelandang, yang dia klaim sering ‘berdiri diam’.

“Saya tidak percaya beberapa posisi yang diambil oleh lini tengah Man utd,” kata Dixon.

Dixon mengatakan, kalau terkadang Nemanja Matic terlihat dia bermain di belakang Harry Maguire ataupun di sisi kiri belakang.

Baca Juga: Tahun 2021 Jadi Tahun yang Lebih Menguntungkan dari Sebelumnya untuk 4 Zodiak Ini, Kamu Termasuk?

“Pogba lambat, membosankan. Dua pemain lini tengah, satu-satunya saat mereka terlihat berbahaya adalah jika mereka membawa bola ke Rashford di sisi kiri,” ucap Dixon.

Dia bahkan mengatakan kalau dua gelandang tersebut hanya terlihat berjalan lambat.

Berdasarkan data, Man utd sebenarnya memiliki permainan yang baik di musim 2020, terbukti hanya Liverpool dan Manchester City yang mencatat lebih banyak poin di Liga Inggris.

Baca Juga: Lewat Unggahan Foto, Pesan dari Roy Marten Pada Gading Banjir Pujian dan Dukungan

Ole Gunnar Solskjaer berpendapat kalau pengaruh pandemi membuat pertandingan semakin sulit dan terkendala untuk menjalani kegiatan sehari-hari.

“Memang berbeda dan sulit, tapi sekali lagi itulah hidup untuk semua orang sekarang,” ucapnya.

“Kami bisa bekerja dan bertemu satu sama lain dan bermain sepak bola, ya dalam situasi dan lingkungan yang berbeda, tapi kami mampu melakukan apa yang paling kami sukai,” sambung Ole Gunnar Solskjaer.

Baca Juga: Pilih Satu Gaun yang Paling Kamu Sukai, Bisa Ungkap Kualitas Jodohmu di Masa Depan Loh!

Pelatih Man utd itu juga mengatakan kalau timnya cukup beruntung dalam menjalani kompetisi musim ini.

“Kami telah mencoba untuk memaksimalkannya, saya pikir para pemain telah melakukannya dengan sangat baik dan sangat fokus serta profesional,” kata Ole Gunnar Solskjaer.

Ole Gunnar Solskjaer juga menambahkan kalau timnya semakin konsisten dalam mempertahankan tren positif mereka.***

Editor: Suci Nurzannah Efendi

Sumber: Express


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah