Prediksi Liga Inggris: Chelsea vs Everton, Berebut Tiket ke Liga Champions

7 Maret 2021, 10:00 WIB
/

PR MAJALENGKA – Laga menarik akan tersaji di Stadion Stamford Bridge pada Senin sore atau Selasa dinihari 9 Maret 2021 pukul 01.00 WIB yang mempertemukan Chelsea melawan Everton .

Dikutip PikiranRakyat-Majalengka.com dari sportsmole.co.uk, saat ini The Blues berada di urutan keempat klasemen, dan unggul satu poin dari Everton yang berada di urutan kelima, namun The Toffees masih punya tabungan satu laga. Kedua tim pun akan saling sikut demi meraih tempat di Liga Champions.

Kemenangan tandang atas Liverpool berhasil mengatrol posisi Chelsea ke urutan empat klasemen. Mason Mount menjadi pahlawan berkat satu golnnya ke gawang Alisson Becker.

Baca Juga: Kamu Sering Dilanda Rasa Takut? Simak 5 Manfaatnya yang Didapat

Bahkan semenjak diasuh oleh Thomas Tuchel, Chelsea belum tersentuh kekalahan dengan rincian tujuh kemenangan dan tiga hasil imbang.

Sebelum meraih kemenangan melawan Liverpool, Chelsea menerima hasil imbang berturut-turut saat melawan Manchester United dan Southampton.

Bisa disebut, hanya Manchester City lah tim yang paling dijagokan mengamankan posisi empat besar. Jika MU dikalahkan City di derbi Manchester dan Chelsea mampu mengatasi perlawanan Everton, maka selisih poin Chelsea dan MU akan menjadi satu angka.

Baca Juga: The Falcon and the Winter Soldier Keluarkan Teaser Baru, Lanjutkan Franchise MCU

Musim ini The Blues punya rekor kandang yang terbaik ketiga dengan meraih 23 poin dari tiga belas pertandingan. Namun Everton juga jadi tim terbaik keempat dalam hal meraih poin di laga tandang.

Everton juga dalam kepercayaan diri tinggi setelah mampu meraih kemenangan tandang ssat menghadapi West Bromwich Albion dengan skor 1-0.

Skuad asuhan Carlo Ancelotti saat ini bahkan tidak pernah kebobolan dalam tiga laga terakhir yang berhasil menaikkan posisi mereka ke peringkat lima klasemen.

Baca Juga: Prediksi Liga Inggris: West Bromwich Albion vs Newcastle United, Misi Menjauh dari Zona Degradasi

Jika mampu mengalahkan Chelsea, maka beban Everton akan sedikit berkurang di laga selanjutnya dengan menghadapi Burnley, Crystal Palace, dan Brighton & Hove Albion.

The Toffees pun akan berusaha meraih kemenangan kembali atas Chelsea, setelah di Desember lalu berhasil menaklukkan The Blues dengan skor 1-0.

Namun, Chelsea belum terkalahkan dalam 25 pertandingan kandang melawan Everton dan berhasil menhancurkan mereka dengan skor 4-0 di musim lalu.

Baca Juga: Demi Gaya Hidup Mewah dan Foya-foya, Karyawan Ini Curi Uang Dolar Milik Bosnya hingga Jutaan Rupiah

Tuchel tidak akan mengambil risiko terhadap Thiago Silva sehingga kemungkinan Andreas Christensen akan kembali diturunkan.

Tammy Abraham pun masih ragu apakah bisa turun atau tidak. Sedangkan, Oliver Giroud kemungkinan akan memimpin sisi penyerangan, sementara Marcos Alonso, Christian Pulisic, Mateo Kovacic dan Kai Havertz kemungkinan akan diturunkan.

Di sisi lain, Everton belum bisa menurunkan Yerry Mina, Fabian Delph, dan Jean-Philippe Gbamin masih dibekap cedera. Sementara Seamus Coleman, Tom Davies, James Rodriguez, Robin Olsen masih diragukan kondisinya.

Baca Juga: 13 Ucapan Saat Memperingati Isra Miraj 1442 Hijriah Cocok Jadi Status Whatsapp

Ancelotti pun berharap Davies bisa bermain, dan Allan beserta Gylfi Sigurdsson pun sudah memungkinkan untuk diturunkan.

Di lini serang, Richarlison akan kembali menemani Dominic Calvert-Lewin untuk membongkar lini pertahanan Chelsea.

Prakiraan pemain Chelsea vs Everton

Chelsea : Edouard Mendy; Cesar Azpilicueta, Andreas Christensen, Antonio Rudiger; Reece James, N’Golo Kante, Jorginho, Marcos Alonso; Mason Mount, Olivier Giroud, Timo Werner.

Everton : Jordan Pickford; Mason Holgate, Ben Godfrey, Michael Keane, Lucas Digne; Abdoulaye Doucoure, Allan, Tom Davies; Gylfi Sigurdsson; Dominic Calvert-Lewin, Richarlison.***

Editor: Ghassan Faikar Dedi

Sumber: Sportsmole

Tags

Terkini

Terpopuler