Diego Simeone Disuruh Memilih antara Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi, Berikut Jawabannya

6 Maret 2021, 10:00 WIB
Diego Simeone diminta untuk memilih antara Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi. /Kolase Foto twitter.com/@FCBarcelona/@juventusfcen

PR MAJALENGKA – Diego Simeone memberikan pandangannya untuk pemain seperti Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi.

Diego Simeone memanng belum pernah melatih Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi, tetapi telah beberapa kali melawan mereka ketika melatih Atletico Madrid.

Diego Simeone beberapa kali membuat timnya mengatasi Cristiano Ronaldi dan Lionel Messi ketika bertanding.

Baca Juga: Hellas Verona vs AC Milan, Misi Perpendek Jarak dengan Nerazurri

Dilansir PikiranRakyat-Majalengka.com dari Sportskeeda.com, Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo telah menjadi perbincangan hangat pada satu dekade terakhir.

Keduanya menjadi ikon sepakbola dan beberapa kali telah memenangkan Ballon d’Or.

Mantan pemain dan pelatih Atletico Madrid itu sering diminta untuk memilih antara Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo.

Baca Juga: Demi Cinta, Aldebaran Kembali Berjuang untuk Andin, Bocoran Ikatan Cinta Malam Ini

Simeone mengakui pada 2018 memilih Lionel Messi daripada Cristiano Ronaldo, terlebih Barcelona memiliki skuad yang proporsional.

"Jika saya harus memilih antara Messi dan Ronaldo maka kemungkinan besar saya akan memilih Messi," katanya.

Tetapi kondisi susunan suatu pemain juga akan berpengaruh ketika akan mendatangkan Lionel Messi atau Cristiano Ronaldo.

Baca Juga: Data Terbaru Covid-19 Jawa Barat Hari Ini 6 Maret 2021, 179.430 Orang Sembuh

“Jika Anda memiliki kesempatan untuk menandatangani salah satu dari mereka untuk klub normal, dengan pemain normal, Ronaldo mungkin akan lebih cocok,” ucap Simeone.

Simeone menegaskan Messi akan lebih menakutkan ketika rekannya sama bagusnya.

“Tapi dengan Messi, dikelilingi oleh pemain-pemain hebat, Messi lebih baik dari Ronaldo,” tuturnya.

Baca Juga: Juventus vs Lazio, Misi Tempel Ketat Inter Milan di Puncak Klasemen

Selama bertahun-tahun, Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo mendominasi sepak bola dunia di level klub.

Keputusan Ronaldo untuk pindah ke Juventus dan masih menunjukkan performa terbaiknya.

Padahal Ronaldo diketahui telah berumur 36 tahun dan tidak cukup muda untuk pemain sepakbola.

Baca Juga: Sentuh 13.378 Kasus, Simak Update Covid-19 Kota Bandung Hari Ini Sabtu 6 Maret 2021

Hal itu membuatnya banyak dihormati rekan setim maupun lawannya, bahkan dari penggemar Lionel Messi sekalipun.***

Editor: Ghassan Faikar Dedi

Sumber: Sportskeeda

Tags

Terkini

Terpopuler