Kebakaran Terjadi di Matraman Jakarta Timur Tewaskan 10 Orang, Salah Satunya Seorang Bayi

- 25 Maret 2021, 11:14 WIB
Ilustrasi. 10 orang tewas dalam kebakaran yang terjadi di Matraman, Jakarta Timur, salah satu korbannya adalah seorang bayi.
Ilustrasi. 10 orang tewas dalam kebakaran yang terjadi di Matraman, Jakarta Timur, salah satu korbannya adalah seorang bayi. /Pixabay/suhasrawool

PR MAJALENGKA - Kebakaran melanda pemukiman padat penduduk di Jalan Pisangan Baru III, Matraman, Jakarta Timur, Kamis, 25 Maret 2021 dini hari WIB.

Selain menghanguskan sebuah rumah kontrakan, kebakaran di Matraman, Jakarta Timur tersebut juga menewaskan 10 orang yang salah satunya adalah bayi berusia 1,5 tahun.

Dikutip PikiranRakyat-Majalengka.com dari Antara, Kasi Operasional Sudin Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat) Jakarta Timur, Gatot Sulaeman mengatakan bahwa peristiwa kebakaran di Matraman tersebut dilaporkan terjadi pada pukul 4:50 WIB.

Baca Juga: Awas Baper! Ini 6 Zodiak yang Bermulut Manis dan Jago Merayu, Scorpio Tak Bisa Ditolak!

"Objek yang terbakar rumah kontrakan lima pintu," ujarnya menerangkan.

Gatot Sulaeman membeberkan bahwa penyebab kebakaran diduga karena adanya korsleting listrik di kontrakan tersebut.

Pihak Gulkarmat Jakarta Timur setidaknya mengerahkan 14 unit mobil pemadam kebakaran, dan 70 orang personil ke TKP.

Baca Juga: Belum Dipastikan Aman untuk Anak, IDI Masih Menguji Kelayakan Vaksin Sinovac  

Menurut keterangan warga di lokasi kejadian, mereka melihat api membesar ketika menghubungi pihak pemadam kebakaran.

"Saksi melihat api sudah menyala dengan besar, kemudian para korban diduga terjebak ketika berusaha menyelamatkan diri bersama anak istri," kata Gatot Sulaeman mengungkapkan.

Adapun luasan area objek yang terbakar sekira 100 meter persegi, dan api berhasil dipadamkan 50 menit kemudian atau sekira pukul 5:40 WIB.

Baca Juga: Pemprov Jabar Cari Nakes untuk Lowongan Kerja di Tim Puspa, Berikut Syarat dan Link Daftarnya!

Sementara itu, terkait kerugian materil, ditaksir mencapai Rp800 juta.

Setelah api berhasil dipadamkan, dan dilakukan identifikasi, petugas menemukan 10 orang korban tewas dalam kebakaran di Matraman, Jakarta Timur, antara lain:

1. Sri Mulyani (50)

2. Beni (42)

3. Nova (40)

4. Dani (30)

5. Deby (28)

6. Fani (20)

7. Ria (17)

8. Baeva (15)

9. Ni Imam

10. Nizan (1,5 tahun)

"Jumlah penghuni ada lima kepala keluarga dengan total 15 jiwa (penghuni)," sebut Gatot Sulaeman.***

Editor: Irwan Suherman

Sumber: Antara


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah