UPDATE Kasus Covid-19 di Majalengka Hari Ini, Angka Pasien Terkonfirmasi Positif Mengalami Penurunan

21 Desember 2020, 18:07 WIB
Ilustrasi Covid-19. /Unsplash/@martinsanchez/

PR MAJALENGKA - Pandemi Covid-19 belum juga usai.

Hingga kini angka terjangkit virus Covid-19 masih meningkat.

Di Kabupaten Majalengka pasien terinfeksi virus Covid-19 semakin bertambah.

Baca Juga: Penemuan Virus Corona Jenis Baru di Inggris, SBY Minta Pemerintah Lakukan Langkah Cepat dan Tepat

Terlihat dari angka kasus terkonfirmasi yang semakin besar.

Pemerintah Kabupaten Majalengka masih terus melakukan upaya pencegahan penyebaran Covid-19.

Kini pemerintah terapkan penerapan Pembatasan Sosial Berskala Mikro (PSBM) di beberapa wilayah di Kabupaten Majalengka.

Baca Juga: 4 Orang yang Tidak Boleh Menerima Vaksin Covid-19 Menurut Ahli Imunologi, Apakah Kamu Termasuk?

Berdasarkan pantauan Majalengka.Pikiran-rakyat.com dari covid19.majalengkakab.go.id pada 21 Desember 2020 pukul 17.48 WIB, Kabupaten Majalengka mencatat 188 kasus aktif Covid-19.

Angka tersebut mengalami penurunan dari hari sebelumnya, yang tercatat 191 kasus.

Hingga saat ini jumlah total terkonfirmasi Covid-19 di Kabupaten Majalengka sudah menembus angka 1003 kasus, dengan 723 pasien sembuh dan 94 kematian.

Baca Juga: Lesti Kejora Jadi Wanita Tercantik ke-5 di Dunia, Kalahkan Ariana Grande dan Lisa Blackpink

Adapu kasus suspek di Kabupaten Majalengka saat ini mencapai 1009 dengan 107 menjalani isolasi, 905 selesai isolasi dan 8 meninggal.

Untuk pasien yang melakukan kontak erat dengan pasien Covid-19 saat ini mencapai 4.513 dengan 902 menjalani karantina dan 3.609 discarded.

Berdasarkan peta penyebaran kasus Covid-19 di Kabupaten Majalengka, hanya ada satu kecamatan yang masih berstatus zona merah yakni Kecamatan Sukahaji.

Baca Juga: Terseret Masalah Bansos Kemensos, Gibran Tegas Membantah Rekomendasikan PT Sritex

Kecamatan Sukahaji saat ini memiliki kasus konfirmasi aktif sebanyak 20, dengan total kasus sebanyak 329, total konfirmasi 50, suspek 54, kontak erat 225 dan probable 0.

Tiga kecamatan yang saat ini masih berada zona oranye yaitu Kecamatan Ligung, Jatiwangi, dan Kadipaten.

Hanya ada satu kecamatan di Kabupaten Majalengka yang tidak memiliki kasus Covid-19 atau nol kasus yaitu Kecamatan Lemahsugih.

Baca Juga: Inggris Putuskan Lockdown Setelah Temukan Virus Corona Jenis Baru, 70 Persen Lebih Menular!

Kecamatan Sindangwangi memiliki 1 kasus aktif.

Kecamatan-kecamatan lainnya saat ini memiliki hingga 2 atau lebih kasus aktif.

Ini artinya kasus Covid-19 di Kabupaten Majalengka belum dapat dikendalikan, karena sewaktu-waktu masih bisa terjadi lonjakan kasus.

Baca Juga: Tesiar Kabar Direkomendasikan Gibran ke Kemensos Jadi Vendor Bansos, Begini Tanggapan PT Sritex

Tentu ini bukan hanya tugas pemerintah Kabupaten Majalengka, masyarakat juga turut bekerjasama dalam memerangi Covid-19.

Kasus Covid-19 bisa diatasi dengan cara menerapkan protokol kesehatan 3M (memakai masker, mencuci tangan, dan menjaga jarak).***

Editor: Asytari Fauziah

Sumber: covid19.majalengkakab.go.id

Tags

Terkini

Terpopuler