Kapan Waktu Tepat Periksa Gula Darah Untuk Cek Diabetes Menurut Ahli?

- 4 November 2020, 09:26 WIB
Ilustrasi Diabetes/Pikiran Rakyat
Ilustrasi Diabetes/Pikiran Rakyat /

PR MAJALENGKA - Pemeriksaan gula darah bisa menjadi jalan seseorang untuk mengecek penyakit diabetes.

Terutama dianjurkan bagi mereka yang kelurganya memiliki riawat penyakit diabetes.

"Kalau semakin tinggi risiko (misalnya ada faktor riwayat keluarga), segera skrining, periksa gula darah," kata pakar penyakit dalam Prof. Dr. dr. Sidartawan Soegondo, dalam acara Media Briefing Virtual Diabetasol - World Diabetes Day 2020, Selasa, 3 November 2020.

Baca Juga: Dilaporkan Atas Dugaan Penyerangan Kepada Pacarnya, Ryan Giggs Diamankan Polisi

Selain riwayat keluarga, risiko seseorang terkena diabetes tipe 1 bisa meningkat jika dia mengidap penyakit pankreas dan beberapa infeksi.

Sementara untuk diabetes tipe 2, ada juga faktor gaya hidup yang kemudian menyebabkan obesitas, malas berolahraga (kurang dari tiga kali sepekan) dan resistensi insulin.

Sebagaimana dilansir dari Antara News, Presiden Pengurus Besar Persatuan Diabetes Indonesia (PB PERSADIA) Dr. dr. Sony Wibisono mengatakan, pengecekkan gula darah bisa dilakukan setahun sekali.

Baca Juga: Jumlah Orang Terkonfirmasi Covid-19 Terus Bertambah, Simak 7 Cara Hidup Sehat di Tengah Pandemi

Itu pun sekaligus melakukan pemeriksaan medis menyeluruh (MCU) yang mencakup kolesterol dan trigliserida.

Halaman:

Editor: Asytari Fauziah

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x