Lebih Waspada, Kenali Beberapa Gejala Seseorang Terinfeksi Covid-19

- 28 November 2020, 08:00 WIB
Ilustrasi virus corona.*
Ilustrasi virus corona.* /PIXABAY/fernandozhiminaicela

PR MAJALENGKA - Sejak kemunculan pertamanya pada November 2019, virus corona atau Covid-19 telah menyebabkan 1.332.328 kematian.

Covid-19 juga memengaruhi kehidupan lebih dari 55.349.529 orang, dan dapat menyerang siapa saja.

Gejala seseorang terinfeksi Covid-19 pun beragam, mulai dari gejala ringan hingga sangat parah.

Baca Juga: Apakah Air Hujan Dapat Diminum? Berikut ini Penjelasannya hingga Alternatif yang Bisa Dilakukan

Setiap orang memiliki karakteristik atau kondisi medis masing-masing, sehingga mempengaruhi tingkat risiko saat terinfeksi Covid-19.

Beberapa gejala seperti batuk, demam, dan sesak napas menjadi tanda paling umum dari infeksi Covid-19.

Dilansir Majalengka.Pikiran-Rakyat.com dari Boldsky, berikut ini gejala-gejala seseorang terinfeksi virus corona.

Baca Juga: Lakukan Lima Hal Simpel Ini Agar Kamu Bisa Mudah Dapatkan Pria Leo

Gejala ini mulai dari gejala umum, gejala baru, hingga gejala tertentu Covid-19 yang dapat menyerang kita kapan saja:

1. Gejala Umum

Kelelahan, sesak napas, batuk, nyeri sendi, nyeri dada, demam, sakit kepala, kesulitan berpikir dan berkonsentrasi.

Itu merupakan gejala dalam jangka pendek.

Baca Juga: Ingin Turunkan Berat Badan? 10 Tips Sederhana Bagi Pemula Agar Membuat Diet Lebih Sehat

2. Gejala Jangka Panjang

Ini merupakan jenis gejala yang berlangsung lama, atau dalam jangka panjang.

Gejala komplikasi psikiatri seperti depresi, kecemasan, dan perubahan suasana hati yang cepat.

Selain itu, ketidakmampuan untuk aktif atau berolahraga, kesulitan fokus, kesulitan bernapas, suara serak, dan badan pegal.

Baca Juga: 5 Cara Atasi Masalah Kesehatan Mental Selama Pandemi Covid-19, Salah Satunya Olahraga Setiap Hari

3. Gejala Mendadak

Gejala ini dapat menyerang kapan saja.

Meskipun setiap kasus berbeda, ada beberapa gejala tiba-tiba yang harus kamu waspadai.

Jadi kamu harus memperhatikan diri sendiri dan orang-orang di sekitarmu.

Gejala ini berupa kehilangan pendengaran, serangan jantung, stroke, kehilangan penciuman dan tiba-tiba kehilangan rasa.

Baca Juga: 5 Efek Samping yang Diperingatkan Para Dokter Pasca Vaksinasi Covid-19, Salah Satunya Demam

4. Gejala yang tidak umum

Gejala ini berupa gagal ginjal, fisik lemah, hipertensi, gangguan stres pasca trauma yang menyebabkan mimpi buruk, kecemasan, dan depresi akibat trauma yang ditimbulkan oleh penyakit.

5. Gejala Lainnya

Adapun gejala lainnya berupa Syncope atau pingsan karena penurunan sementara aliran darah ke otak.

Leher bilateral berdenyut di sekitar kelenjar getah bening, Anemia tiroid, herpes, dan radang tenggorokan.

Baca Juga: 4 Zodiak Ini Payah dalam Berbohong, Apakah Zodiakmu Termasuk?

Selain itu, ada juga ketidakseimbangan hormonal seperti infeksi saluran kemih, terkanan darah rendah, ketombe, mata bintit, bibir kering dan pecah-pecah serta rambut rontok.

Itulah beberapa gejala umum, gejalan panjang, dan gejala baru yang dialami pasien panderita Covid-19.

Meskipun sebagian besar orang pulih dan kembali normal, beberapa pasien dapat mengalami gejala yang dapat berlangsung selama berminggu-minggu atau bahkan berbulan-bulan setelah pemulihan.

Baca Juga: 5 Manfaat Makan Telur Rebus, Salah Satunya Menurunkan Berat Badan

Banyak peneliti melakukan untuk memahami gejala penyakit pernapasan ini.

Oleh karenanya, kita harus tetap menjaga dan menjalani protokol kesehatan 3M yakni memakai masker, mencuci tangan dan menjaga jarak. ***

Editor: Asri Sulistyowati

Sumber: Boldsky


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x