Kisah Intelektual Sayyidah Aisyah, Istri Rasulullah yang Banyak Meriwayatkan Hadits

- 5 Agustus 2022, 17:10 WIB
Kisah Intelektual Sayyidah Aisyah, Istri Rasulullah yang Banyak Meriwayatkan Hadits
Kisah Intelektual Sayyidah Aisyah, Istri Rasulullah yang Banyak Meriwayatkan Hadits /pixabay/Harmoniapictura/

BERITA MAJALENGKA- Sosok Sayyidah Aisyah merupakan salah satu istri Rasulullah. Diketahui juga bahwa Aisyah anak dari sahabat Rasul yaitu Abu Bakr al-Shiddiq.

Istri Nabi yang dijuluki Humaira itu terhitung sebagai perempuan dengan kecerdasan melampaui orang-orang pada masanya. 

Salah satu keistimewaan dari Aisyah adalah kecerdasan yang dimiliki. Betapa hebatnya seorang Aisyah dengan keilmuan yang dimiliki.

Sayyidah Aisyah memiliki wawasan dan keluasan ilmu, terutama dalam masalah-masalah keagamaan, baik yang dikaji dari Al Quran, hadits, maupun ilmu-ilmu fiqih.

Baca Juga: Tasya Pianis Cilik Diduga Dibunuh Babysitter Lantaran Harta, Berikut Kronologinya

Abdul Bar mengungkapkan, selain pakar dalam bidang ilmu tafsir, hadist dan fikih, Aisyah juga menguasai ilmu kedokteran, syair dan ilmu genealogi (ilmu keturunan).

Selain itu, kepeduliannya terhadap ilmu pengetahuan semakin tertanam. 

Dia giat berlatih membaca (qira'ah), pengajarnya adalah asy Syifa binti Abdullah bin Syam al-Qursyiah.

Sekarang, kita banyak berhutang mengenai ilmu hadist pada Sayyidah Aisyah. 

Baca Juga: Rusun Terbengkalai 15 Tahun Jadi Tempat Syuting Film Pengabdi Setan 2: Communion? Cek Informasinya Disini

Dikarenakan, Aisyah merupakan salah satu perawi hadits terbanyak sekaligus satu-satunya perempuan yang diperhitungkan pada zaman sahabat nabi.

Diantara para sahabat baik laki-laki maupun perempuan, hanya tujuh orang yang memiliki hafalan terbanyak. 

Golongan yang masuk tujuh orang tersebut adalah Abu Hurairah, Abdullah bin Umar, Anas bin Malik, Aisyah Ummul Mukminin, Abdullah bin Abbas, Jabir bin Abdillah, dan Abu Said Al Khudri.

Aisyah mampu meriwayatkan sebanyak 2.210 hadis dan 174 di antaranya berderajat mutafaqun ‘alaihi. 

Baca Juga: Berikut Lirik Lagu Kelam Malam yang Terus Terdengar di Sepanjang Film Pengabdi Setan 2: Communion

Mayoritas hadits yang ia riwayatkan tentang kehidupan Nabi, rumah tangga, dan peran Nabi sebagai suami.***

 

Editor: Rina Rahadian Susana


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah