10 Adab yang Harus Dilakukan Ketika Berdoa, Salah Satunya Hindari Kalimat Bersajak dalam Doa

27 Juli 2022, 10:30 WIB
Ilustrasi berdoa /Foto: Pexels/Tima Miroshnichenko/

BERITA MAJALENGKA - Simak 10 adab yang harus dilakukan ketika berdoa.

Berdoa adalah aktivitas komunikasi seorang hamba dengan Pencipta-Nya.

Sebagian ulama memaknai doa sebagai bentuk ekspresi kesengsaraan seseorang, karena tidak berdaya dan tidak ada upaya maka seluruh kebutuhannya diserahkan kepada Allah SWT melalui doa.

Islam sangat mengatur banyak aspek terutama dalam hal ibadah seperti doa.

Setiap aspek kehidupan memiliki adab yang harus dilakukan, karena perihal ibadah itu tidak semena-mena dan tidak asal-asalan.

Baca Juga: Kumpulan Ucapan Tahun Baru Islam 2022 atau 1 Muharram 1444 Hijriyah

Tentunya berdoa merupakan aktivitas sakral karena ada adab-adab tertentu yang harus dilakukan.

Apalagi doa yang dimaknai dengan aktivitas komunikasi seorang hamba dengan Tuhannya.

Berkomunikasi dengan seorang pejabat tinggi pun, banyak hal yang harus diperhatikan, apalagi dengan Allah SWT sebagai Zat yang Menciptakan Semesta Raya ini.

Dikutip Berita Majalengka dari NU Online, terdapat 10 adab berdoa dalam kitab Ihya Ulumiddin karya Imam Al-Ghazali, Imam An-Nawawi dalam karyanya Al-Adzkarul Muntakhabah min Kalami Sayyidil Abrar sebagai berikut:

1. Menantikan waktu-waktu mulia seperti hari Arafah, bulan Ramadhan, hari Jumat, sepertiga terakhir dalam setiap malam, dan waktu sahur.

Baca Juga: 26 Tahun Tragedi Kudatuli, Keluarga Korban Silaturahim ke Komnas HAM

2. Memanfaatkan kondisi-kondisi istimewa untuk berdoa seperti saat sujud, saat dua pasukan berhadap-hadapan siap tempur, ketika turun hujan, dan ketika iqamah shalat dan sesudahnya.

3. Menghadap kiblat, mengangkat kedua tangan, dan mengusap wajah sesudah berdoa.

4. Mengatur volume suara agar tidak terlalu keras dan juga tidak terlalu rendah.

5. Menghindari kalimat bersajak dalam doa karena dikhawatirkan justru melewati batas dalam berdoa. Prinsipnya tidak berlebihan dalam penggunaan kata-kata saat berdoa.

6. Berdoa dengan penuh ketundukan, kekhusyukan, dan ketakutan kepada Allah SWT.

Baca Juga: 20 Link Twibbon Ucapan Hari Sungai Nasional 2022 dengan Desain Beragam dan Elegan, Cek Disini

7. Mantap hati dalam berdoa, meyakini pengabulan doa, dan menaruh harapan besar dalam berdoa.

8. Meminta terus menerus dalam berdoa.

9. Membuka doa dalam lafal zikir, dianjurkan juga dengan pujian dan shalawat, demikian pula ketika mengakhiri doa.

10.Taubat, mengembalikan benda-benda kepada mereka yang teraniaya, dan menghadap Allah SWT dengan cara mematuhi segala aturan agama. Pasal sepuluh ini sangat penting.

Baca Juga: 27 Juli Hari Jadi Kota Kediri Ke-1143, Berikut Kumpulan Link Twibbon Elegan dan Menarik

Itulah 10 adab yang harus dilakukan ketika berdoa.***

Editor: Rina Rahadian Susana

Sumber: NU Online

Tags

Terkini

Terpopuler