Fakta-Fakta yang Berkaitan dengan Kejadian Kebakaran Kilang Minyak Pertamina Balongan di Indramayu

- 30 Maret 2021, 13:50 WIB
Terdapat beberapa fakta terbakarnya kilang minyak Balongan Indramayu milik Pertamina pada Senin, 29 Maret 2021.
Terdapat beberapa fakta terbakarnya kilang minyak Balongan Indramayu milik Pertamina pada Senin, 29 Maret 2021. /Dedhez Anggara/ANTARA

Baca Juga: Inilah 5 Aplikasi Penunjang Ibadah Puasa yang Bisa Kamu Manfaatkan Sepanjang Bulan Ramadhan

Diketahui bahwa insiden tersebut terjadi di area tangki penyimpanan BBM. Lokasi yang terdampak sekitar 2 hektar dari total 180 hektar area kilang Balongan.

Nicke berpendapat kalau area lainnya aman dan memastikan kalau kebakaran yang terjadi hanya di area tangki.

“Area lain aman. Kilang atau processing plant utama dalam kilang ini tidak terdampak. Jadi kebakaran hanya di area tangki saja,” kata Nicke.

Baca Juga: Ilmuwan Tekankan Upaya Vaksinasi Covid-19 Secara Global dalam Kurun Waktu Satu Tahun

Meskipun begitu, Nicke memastikan kalau akan melakukan upaya extra untuk dapat memadamkan api.

Upaya yang dilakukan Pertamina untuk memadamkan api adalah dengan memompa air laut untuk memadamkan total titik api.

Berdasarkan 72 tangki yang ada di area kilang dengan total kapasitas 1,35 juta Kilo Liter (KL).

Baca Juga: Skema Baru KIP Kuliah Kemendikbud, Nadiem Makarim: Biaya Hidup akan Disesuaikan Klaster Daerah

Ada empat tanki yang terdampak atas insiden tersebut dengan kapasitas 100 ribu KL atau sekitar 7% dari total kapasitas penyimpanan di kilang Balongan.

Halaman:

Editor: Ghassan Faikar Dedi

Sumber: pertamina.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x