Bak Negeri Dongeng, Inilah Tempat Wisata di Indonesia yang Menakjubkan Salah Satunya Berada di Majalengka

- 27 November 2023, 15:19 WIB
Keindahan wisata alam Indonesia
Keindahan wisata alam Indonesia /Siti Nurhasanah/Tangkapan layar

BERITA MAJALENGKA – Berikut ini tempat wisata di Indonesia yang menakjubkan bak negeri dongeng, salah satunya berada di Majalengka.

Di Indonesia, ternyata terdapat banyak tempat wisata yang menakjubkan yang akan membawa kamu seperti ke negeri dongeng.

Tempat-tempat wisata ini bisa kamu kunjungi bersama orang-orang tersayang untuk menikmati keindahannya.

Berikut tempat wisata di Indonesia yang menakjubkan bak negeri dongeng yang salah satunya berada di Majalengka.

Baca Juga: Mengenal Sosok Drs. Suyadi atau Pak Raden yang Dijuluki Sebagai Bapak Dongeng Indonesia


Negeri di Atas Awan (Dieng)

Keindahan alam Negeri di Atas Awan ini akan membuat siapapun terpukau begitu melihatnya secara langsung.

Dari atas bukit ini, kamu bisa menyaksikan puncak-puncak pepohonan yang muncul dari permukaan awan.

Tempat wisata ini beralamat di Bakal Buntu, Batur, Banjarnegara, Jawa Tengah, Indonesia, dan buka 24 jam.

Wae Rebo (Flores)

Wae Rebo atau dijuluki sebagai desa di atas awan ini terdapat di Desa Satarlenda, Nusa Tenggara Timur.

Wae Rebo berada di ketinggian 1.200 mdpl, akan ditutupi dengan kabut tipis saat pagi hari, dan akan terlihat ratusan bintang pada malam hari.

Di Wae Rebo, kamu akan melihat desa yang hanya memiliki tujuh rumah adat. Lanskap pegunungan dan hutan hijau akan langsung terlihat dari atas desa ini.

Baca Juga: Ceramah Ustadzah Oki Setiana Dewi: Semua dari Kita Punya Kesempatan Jadi Orang Baik

Shanaya Resort (Malang)

Shanaya Resort berlokasi di Karangploso, Malang yang menyuguhkan fasilitas unik bak di negeri dongeng.

Di Shanaya Resort, kamu akan dimanjakan dengan panorama pemandangan alam pegunungan dan penginapan yang unik.

Tempat penginapan berbentuk seperti rumah para peri dan ada juga yang menyebutnya seperti rumah di The Hobbit.

Setiap unit dibangun sebuah perbukitan buatan dengan tangga yang terbuat dari bebatuan sebagai pijakan yang menjadikannya mirip seperti di negeri dongeng.

Bukit Pamoroan (Majalengka)

Bukit Pamoroan terletak di Desa Sedaraja, Kecamatan Cingambul, Kabupaten Majalengka, Jawa Barat.

Tiba di lokasi Bukit Pamoroan, wisatawan akan langsung disambut oleh beragam pemandangan yang mengagumkan.

Destinasi ini tidak hanya menawarkan satu jenis pemandangan, tetapi sejumlah panorama menawan yang berbeda-beda.

Saat matahari mulai terbenam, cahaya matahari yang lembut memancar ke arah teasering dan menciptakan pemandangan yang begitu indah.

Baca Juga: Debut di Juventus 10 Tahun Lalu, Siapakah Stefano Beltrame yang Dikaitkan dengan Persib Bandung?

De Djawatan (Banyuwangi)

Di Banyuwangi ternyata terdapat hutan bak negeri dongeng, tepatnya di Purwosari, Benculuk, Cluring, Kabupaten Banyuwangi, Jawa Timur.

Begitu melihat pohon-pohon yang menjulang tinggi dan berbentuk kanopi ini, kamu akan merasa seperti berada dalam film The Lord of The Rings.

De Djawatan sudah dikelola dengan baik oleh Dinas Pariwisata Kabupaten banyuwangi dan KPH Banyuwangi Selatan.

Di tempat wisata satu ini, kamu akan menemukan spot-spot menarik yang bisa digunakan sebagai latar berfoto. Selain itu, kamu juga bisa naik delmam atau ATV dan motocros.

Baca Juga: Debut di Juventus 10 Tahun Lalu, Siapakah Stefano Beltrame yang Dikaitkan dengan Persib Bandung?

Bukit Wairinding (Sumba)

Sekilas, Bukit Wairinding akan mengingatkan kamu dengan bukit yang berada di film Teletubbies.

Saat musim hujan tiba, Bukit Wairinding memiliki warna rerumputan yang hijau dan begitu segar dipandang mata.

Namun saat musim kemarau, bukit ini akan berubah menjadi padang savana yang indah dan estetik.

Hal yang bisa kamu lakukan di Bukit Wairinding tentunya adalah menyaksikan sunrise dan sunset.

Selain itu, kamu bisa naik kuda, mencoba kain tenun asli Sumba atau bermain bersama anak-anak Sumba di tengah padang Savana.

Bukit Wairinding beralamat di Pambotanjara, Kota Waingapu, Kabupaten Sumba Yimur, Nusa Tenggara Timur.

Baca Juga: Dua Korban Meninggal Akibat Longsor di Bogor Dimakamkan Hari ini

Danau Kakaban (Kalimantan)

Untuk kamu yang ingin berenang bersama ubur-ubur seperti di film Spongebob, kamu bisa datang ke Danau Kakaban.

Tidak perlu khawatir, ubur-ubur di danau ini tidak akan menyengat dan tentunya bisa berenang bersamamu.

Selain berenang, kamu juga bisa menjelajah pulau dengan perahu, bersantai juga berfoto. Airnya yang jernih juga akan membuat pikiranmu segar.

Danau Kakaban beralamat di Pulau Kakaban, Kepulauan Derawan, Berau, Kalimantan Timur.

Itulah tempat wisata di Indonesia yang menakjubkan bak negeri dongeng, salah satunya berada di Majalengka. ***

Baca Juga: Bey Machmudin Ajak Masyarakat Teladani KH. Abdul Chalim Pahlawan Nasional asal Jabar

Editor: Rian S. Putra

Sumber: berbagai sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah