15 Quotes Abu Nawas Sang Pujangga Arab Penuh dengan Do’a dan Motivasi Hidup

- 1 Agustus 2022, 10:30 WIB
Abu Nawas
Abu Nawas /youtube/@hs

BERITA MAJALENGKA- Simak 15 quotes Abu Nawas sang pujangga Arab penuh dengan doa dan motivasi hidup.

Abu Nawas merupakan seorang pujangga yang berasal dari Arab, nama aslinya yaitu Abu Ali Al-Hasan bin Hani Al-Hakami.

Selain menjadi pujangga, Abu Nawas juga dikenal sebagai tokoh sufi yang terkenal akan cerita humornya.

Abu Nawas lahir pada 747 M dan meninggal pada 813 M, namun ada juga yang mengatakan meninggal pada 814 M.

Nama Abu Nawas memang tidak asing didengar oleh masyarakat Indonesia, karena syair Al-’itirof ciptaannya selalu didengungkan di setiap majelis ilmu.

Baca Juga: Kumpulan 20 Link Twibbon Gratis untuk Ucapan Hari Asi Sedunia, Siap Dibagikan ke Media Sosial

Selain syair tersebut, Abu Nawas memiliki banyak kata-kata yang ditulisnya dan tak jarang dijadikan motivasi dalam hidup.

Berita Majalengka menghimpun dari berbagai sumber untuk mengumpulkan kata-kata yang terlahir dari Abu Nawas sebagai berikut.

15 quotes Abu Nawas sang pujangga Arab penuh dengan doa dan motivasi hidup:

1. Andai saja cercaanmu mengandung nasihat, pasti kuterima. Akan tetapi, cercaanmu menyimpan iri dan dengki.

2. Tuhanku, jika dosaku begitu besar, sungguh aku mengerti bahwa ampunan-Mu lebih besar.

Baca Juga: Deretan Artis dan Aktor yang Lahir pada Bulan Agustus Diantaranya Artis Cantik Berprestasi: Cinta Laura

3. Jika yang bersandar kepada-Mu hanyalah orang-orang baik, lantas kepada siapa para pendosa memohon perlindungan?

4. Sebagaimana peirntah-Mu, akau datang memanggil-Mu dengan seluruh kerendahan hati, namun jika kau berpaling dariku, lalu siapa yang mengasihiku?

5. Aku tak punya cara untuk menuju-Mu, selain dengan besarnya harapanku dan indahnya ampunan-Mu, kemudian aku berserah diri kepada-Mu.

6. Wahai Tuhan, ku tak layak untuk surga-Mu, namun tak pula sanggup ke neraka-Mu.

7. Cinta itu buta, apabila kita tidak dapat mengobatinya, maka ia akan mati.

Baca Juga: Link Film Bioskop Terbaru Pulang, Bukan Dari LK21 dan Rebahin: Menceritakan Lika-Liku Perjuangan Keluarga

8. Ilmu adalah cahaya dan cahaya Allah tidak akan ditujukan kepada ahli maksiat.

9. Duh, Allah. Umurku berkurang setiap hari, tapi dosaku bertambah setiap hari.

10. Jika neraka ada di akhirat dan yang punya neraka itu Allah, kenapa mereka di dunia ini gemar sekali menentukan orang lain masuk neraka?

11. Sebenarnya batas sempit dan luas itu tertancap di pikiranmu, jika engkau selalu bersyukur atas nikmat Tuhan maka Tuhan akan mencabut kesempitan dalam hati dan pikiran.

12. Jika hari ini aku tidak merindukanmu, semoga hari esok tak lagi di dunia.

Baca Juga: Kalender Hijriyah Mulai Tanggal 1 Agustus 2022, Cek Lengkap Kalender Bulan Muharram 1444 H

13. Jika kamu sakiti aku, niscaya kamu pula akan disakiti.

14. Umur berkurang setiap hari, tapi dosa bertambah bagai pasir. Umur melesat, amal menyusut.

15. Wahai anak muda, begitulah fitnah. Kamu tak akan bisa mengembalikan marwah orang yang fitnah seperti sediakala.

Itulah 15 quotes Abu Nawas sang pujangga Arab penuh dengan doa dan motivasi hidup.***

Editor: Rina Rahadian Susana


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah