Wonder Woman 1984 akan Dirilis di HBO Max pada Hari yang Sama di Bioskop

- 19 November 2020, 13:48 WIB
Wonder Woman.
Wonder Woman. //instagram.com//wonderwoman

PR MAJALENGKA - Wonder woman salah satu film superhero asal DC Comic yang sukses merebut penikmat film dunia akan merilis film terbarunya pada akhir tahun ini.

Salah satu film besar yang dibintangi aktris cantik Gal Gadot ini akan tampil dengan judul Wonder Woman 1984.

Film tersebut akan dirilis secara bersamaan di Bioskop dan di HBO Max pada 25 Desember 2020.

Baca Juga: BioNTech Memperkirakan Vaksin Covid-19 Buatannya Akan Disetujui Minggu Ketiga Desember

Tidak seperti Film Mulan, Wonder Woman 1984 tidak akan membebankan biaya tambahan selain biaya langganan bulanan.

Pelanggan HBO Max akan memiliki kesempatan untuk menonton film tersebut langsung dari rumah.

Langkah ini diambil ketika mulai tumbuhnya ketidakpastian mengenai apakah bioskop akan tetap buka karena kasus melonjak di seluruh Amerika Serikat.

Baca Juga: Kasus Aktif Masih Tinggi, APBD 2021 TA Jabar Fokus Penanganan Covid-19

Meskipun bioskop tetap di buka, tetap saja tidak ada kepastian apakah orang benar-benar akan menghadiri pemutaran perdana film.

Dengan cara ini, WarnerMedia dapat meningkatkan pelanggan HBO Max-nya dan tetap memberikan orang-orang di seluruh dunia kesempatan untuk menontonnya di Bioskop.

Khususnya untuk tempat-tempat yang tidak tersedia HBO Max.

Baca Juga: Fans Sepak Bola di Inggris Sedang Direncanakan untuk Dapat Masuk Stadion Menonton Tim Kebanggannya

Dikutip Majalengka.Pikiran-rakyat.com dari Theverge.com, CEO WarnerMedia, Jason Kilar menyampaikan, kalau keputusan ini berdasarkan pada perbandingan film Wonder Woman pertama.

Pada film Wonder Woman pertama, ada lebih dari empat juta penggemar di AS menikmati film di hari pembukaannya pada tahun 2017.

CEO WarnerMedia, menulis dalam sebuah posting blog, mengakui masalah yang dibawa oleh pandemi membuatnya harus mencari inovasi baru.

Baca Juga: Mamah Dedeh Terkonfimasi Positif Covid-19, Sang Anak: Mohon Doanya

Baru-baru ini, Warner Bros. memindahkan Film Dune milik Denis Villeneuve ke 1 Oktober 2021.

Warner Bros pertama kali mendorong Wonder Woman 1984 dari tanggal rilis 1 Oktober.

Ini merupakan yang terbaru dari serangkaian penundaan untuk film tersebut dari studio.

Baca Juga: Update Kasus Covid-19 di Jawa Barat per Kamis, 19 November, Kasus Terkonfirmasi Bertambah 365 Orang

Namun setelah jadwal rilis awal Dune berubah. Tidak masuk akal bagi Dune dan Wonder Woman 1984 untuk bersaing satu sama lain di box office.

Pengumuman ini juga datang tepat setelah jaringan bioskop Regal dan Cineworld mengumumkan bahwa mereka akan menutup semua bioskop mereka untuk sisa tahun 2020.

Setelah MGM mengumumkan bahwa film No Time To Die, film James Bond terbaru, akan pindah ke tahun 2021.

Baca Juga: Ada Banyak Titik dan Tempat Wisata Baru di Jawa Barat, Ridwan Kamil Akan Lelangkan untuk Investasi

Maka dapat dipastikan di sana tidak banyak pilihan film tersisa yang akan memmbuat orang pergi ke bioskop selama musim liburan.

Jelas industri film melakukan dua hal tahun ini, merangkul opsi langsung ke konsumen seperti streaming dan memandang tahun 2020 sebagai pencucian untuk film terbesar tahun ini.

Saat dunia berjuang untuk mencari tahu kapan segala sesuatunya akan kembali normal.

Hollywood mencari tahu kapan harus berjudi merilis film termahal, karena beberapa di antaranya kemungkinan akan menghasilkan $ 1 miliar atau berkisar Rp10 Triliun lebih di box office di Before Times.***

Editor: Asytari Fauziah

Sumber: The Verge


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah